Berita  

Tingkatkan Patroli Dini Hari ke Perkampungan dan Obyek Vital Guna Cegah 3C

Avatar photo

Demak – Polsek wonosalam tingkatkan kegiatan patroli dinihari, Dengan sasaran perkampungan masyarakat guna mencegah 3C (curas, curat dan curanmor).Hari Sabtu 10 September 2022 jam 01.00 wib – 04.00 wib.

Kapolres Demak AKBP Budi Adhy Buono SH,SIK,MH menginstruksikan kepada seluruh jajaran agar melakukan kegiatan kepolisian yang ditingkatkan salah satunya adalah patroli dan penjagaan.

Seperti yang dilakukan oleh Personil Polsek Wonosalam menyambangi perkampungan di wilayah hukum polsek wonosalam. Dengan kehadiran Polri pada jam-jam rawan seperti dinihari diharapkan dapat memberi rasa aman kepada masyarakat dan juga dapat mencegah terjadinya tindak pidana kejahatan lainya.

Mengingat wilayah hukum polsek wonosalam sebagian besar akan melaksanakan pemilihan kepala desa. Tentunya hal ini menjadikan perhatian khusus dari personil polsek wonosalam.

Kapolsek Wonosalam AKP Rusmanto menyampaikan, “bahwa patroli kepolisian sebenarnya telah rutin dilakukan, Namun untuk akhir-akhir ini akan lebih diintensifkan ke desa-desa mengingat sebagian besar wilayah kec. Wonosalam akan melaksanakan pemilihan kepala desa”.

“Jika ada informasi tentang kamtibmas maupun ada hal-hal yang mencurigakan diharapkan peran serta masyarakat untuk segera lapor ke polsek wonosalam maupun langsung menghubungi bhabinkamtibmas masing-masing”,pungkas kapolsek.