Berita  

Tema Hari Jadi Humbahas ke 20 Memberikan Dampak Peningkatan Ekonomi Petani

Avatar photo

HUMBAHAS, Sumut –  Ketua DPRD Kabupaten Humbang Hasundutan (Humbahas) Ramses Lumbangaol, meminta agar implementasi terhadap thema perayaan HUT Kabupaten Humbahas ke 20, “wujudkan Humbang Hasundutan maju dengan peningkatan ekonomi kerakyatan dan pertanian berkelanjutan”,

Memberikan dampak langsung peningkatan kehidupan perekonomian masyarakat. Karena hal itu sejalan dengan kondisi masyarakat yang mayoritas adalah bertani

Dengan harapan, Pemerintah Humbahas harus memiliki manajemen pemerintahan yang profesional, efektif, efisien, dan akuntabel terhadap pengelolaan potensi yang dimiliki.

Itu disampaikan Ramses dalam sambutannya pada rapat paripurna HUT Kabupaten Humbahas ke 20 tahun 2023, Jumat (28/7/2023) bertempat di gedung kantor DPRD kabupaten Humbahas.

Ramses juga menegaskan, dalam rentang waktu sepanjang 20 tahun Kabupaten Humbang Hasundutan , berbagai pembangunan sudah dilihat. Walaupun, belum dirasakan secara merata oleh masyarakat.

” Karena masih daerah terpencil yang masih belum tersentuh pembangunan. DPRD masih terus menerus menghimbau Bupati dan Wabup agar melakukan pembangunan dengan mengedepankan azas pemerataan yang berkeadilan,” tegas Ramses.

Ditambahkannya, dalam momen peringatan HUT Kabupaten Humbahas ke 20 ini, dia mengajak untuk bergandeng tangan menjaga keutuhan, dan kenyamanan berkehidupan.

” Karena ini adalah rumah tempat tinggal kita. Untuk itu mari kita ciptakan damai sejahtera dan suka cita di Kabupaten Humbahas ini,” harapnya.

Selain itu, Ramses juga mengucapkan terimakasih, dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Bupati dan Wakil Bupati mulai periode 2003 sampai 2019 atas dharma baktinya dalam pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Humbahas.

Tak luput juga, Politisi Partai PDI Perjuangan mengucapkan banyak terimakasih kepada segenap elemen masyarakat yang tinggal di Bona Pasogit dan perantauan.

” Terimakasih atas partisipasi dan kontribusinya dalam mendukung dan mensukseskan penyelenggaraan pemerintah sepanjang kurun waktu 20 tahun ini,” katanya.

sumber: matatelingga

 

Polres Humbang Hasandutan, Polres Humbahas, Kapolres Humbahas, AKBP Hary Ardianto, Hary Ardianto, Polda Sumut, Sumatra Utara, Poldasu, Polda Aceh, Ditlantas Polda Aceh, Dirlantas Polda Aceh, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy, Banda Aceh, Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, Kabupaten Lamandau, Kombes Pol Erlan Munaji, Kabidhumas Polda Kalteng, Polda Kalbar, Polda Bali, Polda NTT, Polda NTB, Polda Lampung, Polda Sumsel, Polda Kaltara, Polda Jabar, Polda Jatim, Polda Kalsel, Polda Riau, Polda Sulteng, Polda Babel, Polda DIY, Polda Jambi, Polda Sumbar, Polda Kepri, Polda Maluku, Polda Gorontalo, Polda Metro Jaya, Polda Sulbar, Polda Malut, Polda Papua, Polda Papua Barat, Polda Banten, Polda Kaltim, Polres Pangandaran, Kab. Pangandaran, Pemkab Pangandaran, Jabar, Polda Sultra, Polda Sulsel, Polda Sulut, Polda Bengkulu, Polres Sukoharjo, Polres Rembang, Polres Pati, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.