Berita  

Tebing Setinggi 30 Meter Longsor, Jalur Alternatif Banjarnegara-Kebumen Putus

Avatar photo

Banjarnegara – Tingginya intensitas hujan membuat tebing setinggi 30 meter di Desa Kebutuhduwur, Kecamatan Pagedongan, Banjarnegara, longsor. Akibatnya, material longsor menutup akses jalan alternatif Banjarnegara-Kebumen.

“Untuk saat ini, material tanah longsor masih menutup akses jalan alternatif Banjarnegara ke Kecamatan Sedang, Kabupaten Kebumen. Baik untuk roda dua maupun roda empat,” kata Babinsa Desa Kebutuhduwur, Serka Masrur, Rabu (19/10/2022).

Pembersihan material baru akan dilakukan, Kamis (20/10) besok. Kepada pengguna jalan sementara menggunakan jalur barat, yakni melalui Kecamatan Karanggayam, Kebumen.

“Pengguna jalan baik roda dua atau roda empat sementara lewat jalur barat. Yakni melalui jalur Kecamatan Karanggayam, Kebumen,” jelasnya.

Ia juga menyebut masih ada potensi longsor susulan, jika terjadi hujan lebat. Untuk itu kepada warga diimbau untuk tidak mendekat ke lokasi longsor.

“Masih ada potensi longsor susulan kalau terjadi hujan lebat,” kata dia

Sementara itu, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Andri Sulistyo mengatakan, hujan yang mengguyur wilayah Kecamatan Pagedongan dalam beberapa hari terakhir membuat tebing di Desa Kebutuhduwur longsor. Tebing tersebut setinggi 30 meter dengan kemiringan 70 derajat.

“Tinggi tebing sekitar 30 meter dengan kemiringan tebing 70 derajat,” sebutnya.

Kepada warga, diimbau untuk tetap waspada. Terutama saat terjadi hujan dengan intensitas sedang atau lebat.

“Kepada warga kami imbau untuk tetap waspada. Karena sekarang curah hujan masih tinggi,” tambahnya.