Tampilkan Pertunjukan Barongsai, Polsek Demak Kota Siap Amankan Cap Go Meh

Avatar photo

DEMAK  – Perayaan Cap Go Meh merupakan rangkaian upacara Tahun Baru Imlek yang dilakukan setelah 15 hari merayakan Imlek. Salah satunya yakni Klenteng/TITD (Tempat Ibadah Tri Darma) Poo An Bio Demak di Jalan Siwalan No 3 Bintoro Demak Kota, mempertunjukkan aksi Barongsai Tri Suci dari Semarang dalam rangka Perayaan Cap Go Meh tahun 2023, Minggu (06/02/2023).

Polsek Demak Kota yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Demak Kota Iptu Miftahun Nur, melaksanakan pengamanan kegiatan dari awal hingga perayaan Cap Go Meh selesai.

Selain umat Khonghucu sendiri, warga Demak sekitarnya juga iku melihat atraksi atau aksi pertunjukan barongsai di halaman Kelnteng Poo An Bio Demak.

Pertunjukan barangsai ini merupakan salah satu hiburan yang dqpat di jikmati oleh warga Demak pada saat perayaan tahun baru imlek khususnya di waktu Cap Go Meh.

Guna memberikan keamanan dan kenyamanan, serta menciptakan wilayah yang kondusif, Kapolsek Demak Kota memimpin anggotanya untuk melaksanalan pengamanan dan monitoring kegiatan perayaan Cap Go Meh tersebut hingga selesai.

Pengamananpun bukan hanya dari Polsek Demak Kota sendiri, namun dibantu oleh personil Polres Demak.

Kapolres Demak AKBP Budi Adhy Buono melalui Kapolsek Demak Kota IPTU Miftahun Nur mengatakan bahwa, “Pengamanan  perayaan tahun baru imlek 2574 dari awal hingga Cap Go Meh ini, merupakan salah satu agenda penting. Karena hal ini merupakan salah satu wujud dari toleransi beragama kita sebagai bangsa Indonesia dan umat beragama, selain kewajiban kita sebagai Polri yang bertugas melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat”.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut yakni,  Pembina Klenteng Poo An Bio Demak, Bapak Budi Santoso (Koh Mbing), Ketua Umum Klenteng Poo An Bio Kabupaten Demak, Ibu YUNITA beserta pengurus, Umat (Pejiensin) sebanyak 10 orang yang berasal dari Demak dan Kudus, Barongsai Tri Suci dari Semarang, dan warga masyarakat Demak kurang lebih100 orang.

Pengamanan dilakukan mulai dari ritual do’a sampai dengan dilaksanakan pertunjukan Barongsai dari Tri Suci dengan jumlah 2 Barongsai . Dengan siap siaga dan menjaga kewaspadaan sekitaran lokasi dilakukan, guna menciptakan kamtibmas yang aman dan kondusif.

#Polda Jateng, #Jateng, #Jawa Tengah, #Humas Polri, #Polres Demak, #Kapolres Demak, #Demak, #Polres Banjarnegara, #Kapolres Banjarnegara, #Banjarnegara, #Pemkab Banjarnegara, #Polres Rembang, #Kapolres Rembang, #Rembang, #AKBP Hendri Yulianto, #AKBP Budi Adhy Buono, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Dandy Ario Yustiawan, #Polda Kalbar, #Kalbar

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.