REMBANG – Walaupun cuaca mendung sesekali gerimis, tidak menyurutkan jajaran Polres Rembang untuk menggelar Jum’at Curhat, kali ini giliran masyarakat Desa Bulu Kecamatan Bulu Kabupaten Rembang bertempat di Taman Batik Akar Kartini (Komplek Makam R.A. Kartini) dilaksanakan gelaran rutin tersebut, Jum’at pagi (10/02/2023).
Wakapolres Rembang Kompol Joko Lelono, S.Sos.,M.H. mewakili Kapolres Rembang AKBP Dandy Ario Yustiawan, S.I.K. bersama PJU Polres Rembang dan Kapolsek Bulu AKP Lilik Widyastuti, S.H., menemui masyarakat yang berada di Desa Bulu. Masyarakat yang mengikuti kegiatan tersebut, terlihat sangat antusias dalam pertemuan tersebut, itu terlihat saat Wakapolres Rembang memberikan pesan – pesan kamtibmas masyarakat mendengarkannya secara seksama.
Apalagi saat Wakapolres Rembang Kompol Joko Lelono, S.Sos.,M.H. memberikan kesempatan kepada warga yang mengikuti kegiatan tersebut untuk menyampaikan keluhan warga terkait kamtibmas. Satu persatu warga masyarakat menyampaikan keluhan kamtibmas tersebut dan langsung dijawab oleh Wakapolres.
Selain mendengar keluhan warga dan memberikan respon terkait keluhan tersebut, Wakapolres Rembang juga menyampaikan Nomor HP pribadi Kapolres Rembang untuk digunakan sebagai sarana masyarakat melaporkan informasi terkait kamtibmas dan berharap nomor HP bapak Kapolres yang sudah disebar tersebut bisa digunakan secara bijak oleh masyarakat setempat memberikan informasi terkait kamtibmas di wilayah Kabupaten Rembang terkhusus di Wilayah Kecamatan Bulu ini.
Usai gelaran Jum’at Curhat tersebut Wakapolres Rembang yang diwawancarai menyampaikan ucapan terima kasih kepada masyarakat Desa Bulu yang sudah hadir dan mengikuti kegiatan pada hari ini. Walaupun saat kegiatan tersebut tidak langsung di hadiri Bapak Kapolres karena suatu hal, Saya berharap situasi kamtibmas tetap kondusif dan dengan gelaran Jum’at Curhat tersebut, Polres Rembang bisa mendengar keluhan warga serta memberikan pelayanan Kepolisian lebih optimal kepada masyarakat,” Tutupnya.
#Polda Jateng, #Jateng, #Humas Polri, #Polrestabes Semarang, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polres Banjarnegara, #Polres Semarang, #Polres Batang, #Polres Pati, #Polres Cilacap, #Polresta Banyumas, #Polres Sragen, #Polres Kendal, #Polres Jepara, #Semarang, #Banjarnegara, #Rembang, #Batang, #Pati, Demak, #Cilacap, #Banyumas, #Kendal, #Jepara, #Sragen, #Polda Kalbar, #Polda Bengkulu, #Kalbar, #Bengkulu, #NTT
Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.