SMK Muhammadiyah 1 Kota Malang Dilalap Api, Korsleting Listrik Jadi Dugaan Awal

Avatar photo

MALANG – Kebakaran SMK Muhammadiyah 1 Kota Malang, Jalan Galunggung, Kelurahan Gadingkasri, Kecamatan Klojen, menggegerkan masyarakat sekitar. Kebakaran terjadi diduga adanya konsleting listrik, Minggu (24/11/2024).

Warga pun langsung melaporkan kejadian kepada tim pemadam kebakaran serta kepolisian. Mendapati informasi, sebanyak 15 personel pun dikerahkan dari Pemadam Kebakaran Kota Malang serta pihak kepolisian.

“Dengan menerjunkan tiga unit mobil. Sesampainya di lokasi, petugas langsung memadamkan api. Kurang lebih 12 ribu liter air disiramkan hingga padam,” ungkap Kepala UPT Pemadam Kebakaran Kota Malang, Agoes Soebekti.

Tim pemadam kebakaran pun langsung berjibaku melakukan pemadaman dan pendinginan di area yang terbakar. Kurang lebih waktu yang dibutuhkan selama 75 menit hingga dipastikan tidak ada titik api.

“Setelah memastikan tidak ada hidden fire dan area lokasi aman, tim memberikan edukasi kepada warga sekitar untuk mencegah kejadian kebakaran terjadi kembali di lingkungan tersebut,” imbuh Agoes.

Kebakaran terjadi diduga adanya korsleting listrik pada area salah satu kamar asrama laki-laki sekolah yang terletak di lantai 3 sekolah. Akibatnya, kerugian ditaksir mencapai Rp 70 juta.

Terpisah, Kasi Humas Polresta Malang Kota, Ipda Yudi Risdiyanto menambahkan, kronologi kebakaran terjadi bermula saat warga salat berjamaah di masjid sekolah, melihat ada asap mengepul di salah satu kamar asrama laki-laki tersebut.

“Mengetahui hal tersebut warga langsung lari menuju kamar asrama untuk mengecek. Sesampainya di kamar asrama tersebut, melihat kasur yang berada di sebelah utara terbakar,” ujar Yudi.

Selanjutnya warga berupaya memadamkan api dengan memukulkan baju ke arah api. Sayangnya, usaha itu tidak membuahkan hasil. Kemudian warga langsung meminta bantuan.

“Akhirnya warga dan penjaga kelas naik ke kamar asrama untuk memadamkan api, namun api sudah membesar. Akhirnya saksi dan penjaga sekolahan turun lagi,” imbuh Yudi.

Selanjutnya langsung menginformasikan kepada tim pemadam kebakaran dan kepolisian. Pasca kejadian pihaknya pun melakukan koordinasi dengan tim Labfor Polda Jatim.

sumber: jatimtimes

 

Polresta Malang Kota, Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono, Resta Malang Kota, Kepolisian Resor Malang Kota, Kepolisian Resor Makota, Polisi Makota, Kota Malang, Pemerintah Kota Malang, Kapolresta Makota, Nanang Haryono, Kombes Nanang Haryono, Makota