Berita  

Siswa SMAN 1 Sigaluh Banjarnegara, Keliling Kampung Kampanye Peduli Sampah

Avatar photo

BANJARNEGARA, Jateng – Siswa SMAN 1 Sigaluh Banjarnegara, berkeliling kampung untuk mengampanyekan peduli sampah. Kegiatan tersebut, merupakan bagian dari penerapan pembelajaran P5 yang ada dalam kurikulum merdeka.

Mereka membentangkan berbagai spanduk dan tulisan, seputar kebersihan lingkungan dan peduli terhadap sampah. Ini dilakukan para siswa, sebagai ajakan pada seluruh masyarakat untuk menjadikan peduli sampah sebagai gaya hidup berkelanjutan.

Kegiatan yang dilakukan pada, Rabu (14/6/2023) ini, para siswa juga meneriakkan peduli kebersihan lingkungan melalui megaphone. Mereka mendatangi berbagai lokasi atau fasilitas umum mulai dari perkantoran, sekolah, pondok pesantren, dan beberapa tempat yang berpotensi terjadinya penumpukan sampah.

Tak hanya itu, sembari berjalan dan pengampanyekan peduli lingkungan dan sampah, para siswa juga ikut memungut sampah yang berserakan di jalanan yang mereka lalui. Sampah-sampah tersebut, mereka kumpulkan untuk kemudian masuk ke bank sampah yang ada di sekolah.Koordinator P5 SMAN 1 Sigaluh, Heni Purwono mengatakan, kegiatan ini merupakan aksi nyata siswa sebelum melaksanakan gelar karya.

“Jadi selama dua pekan terakhir, siswa sudah belajar tentang sampah dan pengelolaannya. Mereka tidak hanya belajar di kelas bersama guru pembimbing P5, namun juga melalui sumber yang ada di internet dan praktisi,” katanya.

sumber: serayunews

 

Polda Jateng, Jateng, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Pati, Polres Batang, Polres Humbahas, Polda Sumut, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, AKBP Hary Ardianto, Polres Banjarnegara