Berita  

Serukan Pemilu Damai, Ormas Nasional Radikal Tak Terpengaruh Berita Bohong

Avatar photo

JAKARTA – Polri bersama Ormas Nasional Radikal yang terletak di Jakarta melakukan Deklarasi Pemilu Damai pada Minggu, 24 September 2023. Deklarasi yang diikuti sekitar 100 orang merupakan wujud komitmen untuk menciptakan pemilu yang damai, sekaligus mengajak seluruh masyarakat Indonesia untuk mendukung pelaksanaan pemilu legislatif dan pemilu presiden tahun 2024 yang aman, damai dan bermartabat.

Ketua Ormas Nasional Radikal. Heman Josis Mokalu berharap, kepada para anggota ormas harus bersikap cerdas dan tegas menolak semua berita hoax, ujaran kebencian, issu sara dan provokasi yang dapat memecah belah kehidupan berbangsa dan bernegara.

Kondisi perpolitikan saat ini yang tengah dihadapi bangsa Indonesia menjelang Pileg dan pilpres 2024, seyogianya dapat semakin mematangkan dan mendewasakan masyarakat dari berbagai lapisan dengan berdemokrasi yang bermartabat sesuai dengan jati diri bangsa Indonesia. “Dalam pemilu nanti, khususnya ormas Nasionalisme Radikal dapat melaksanakan Pemilu dengan sejuk dan penuh kekeluargaan, untuk mencari pemimpin terbaik dari yang terbaik bagi bangsa Indonesia yang tercinta ini,” harapnya.

Dikatakan, sinergitas TNI, Polri, Pemkab, penyelenggara pemilu dan masyarakat untuk bersama sama menjaga kondusifitas, rasa aman dan nyaman selama kampanye berlangsung, saat pemilihan maupun setelah pemilihan.”Jika masyarakat ikut menjaga keamanan, maka akan tetap aman dan kondusif,” katanya.

Lima poin Deklarasi Pemilu Damai yaitu, Setia kepada Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945, siap menjaga serta mempertahankan keutuhan NKRI, turut serta menciptakan Keamanan, Ketentraman dan Ketertiban masyarakat bersama TNI dan Polri, Mendukung pelaksanaan Pemilu Legislatif Dan Pemilu Presiden tahun 2024 yang Aman, Damai dan Bermartabat, Menolak berita Hoax, Radikalisme, Terorisme, Narkoba, Ujaran Kebencian, Intimidasi, Provokasi, Adudomba, Isu Sara Dan Tindakan Anarkis.

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.