Berita  

Seluruh Anggota Polres Lamandau di Tes Urine

Avatar photo

LAMANDAU, Kalteng – Puluhan anggota Polres Lamandau menjalani tes urine untuk memastikan mereka terbebas dari narkoba dan sebagai upaya dukungan dalam pemberantasan narkoba di wilayah hukum Polres Lamandau.

Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono mengatakan, kegiatan ini diklaim rutin dilaksanakan untuk mendeteksi dini dan pencegahan penyalahgunaan narkoba oleh anggota Polri.

“Kegiatan ini merupakan bagian dari penegakkan ketertiban dan disiplin anggota Polri,” ungkap Kapolres di Nanga Bulik, Jumat, 9 Juni 2023.

Ditegaskan Kapolres, pihaknya berkomitmen mengawasi anggota agar tidak melakukan penyalahgunaan narkoba. Apabila ditemukan maka akan dilakukan tindakan tegas sesuai aturan yang berlaku.

Tes urine narkoba tersebut, lanjut Bronto, dilakukan terhadap semua personil di Polres Lamandau. Dari hasil pemeriksaan yang dilakukan, seluruh personel negatif narkoba.

“Hasil tes urine yang dilakukan hari ini, seluruhnya negatif narkoba,” sebutnya.

Ditambahkan Kapolres, Personil Polri sebagai penegak hukum harus dapat memberikan contoh yang baik kepada masyarakat, harus bebas dari Narkoba, karena polri merupakan garda terdepan dalam pemberatasan penyalahgunaan narkoba. (aslama)

Sumber: borneonews.co.id

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, Kabupaten Lamandau, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Batang, Polres Pati, Polda Jateng, Jateng, PolisiNgajiPolisiNyantri, SeduluranSaklawase