Berita  

Sambangi Warga Sedang Siskamling, Bhabinkamtibmas Polsek Sluke Patroli Dialogis

Avatar photo

REMBANG – Untuk menjalin silaturahmi dan kedekatan antara Polri dengan Masyarakat, Bhabinkamtibmas Poslek Sluke Bripka Asmuni melakukan sambang dan patroli dialogis ke warga binaan yang sedang berada di pos kamling , Kamis malam (15/12/2023) jam 23.00 WIB.

Selaku Bhabinkamtibmas, Bripka Asmuni memberikan pembinaan dan penyuluhan dengan menyampaikan himbauan agar warga ikut aktif dalam menjaga keamanan lingkungan masing-masing dengan menggiatkan kembali pelaksanaan pos kamling.

“ Kegiatan siskamling penting bagi keamanan di lingkungan masing-masing, sehingga dengan adanya Pos Kamling diharapkan di lingkungan tetap dalam situasi yang aman dan kondusif,” Pungkas Bripka Asmuni.

Dalam kesempatan itu juga Bripka Asmuni selain menyampaikan pesan pesan kamtibmas dalam menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan juga memberikan himbauan serta mengingatkan warganya agar selalu tidak terprovokasi dengan adanya berita HOAX terkait perhelatan Pemilu 2024 yang akan datang.

“ Dengan kegiatan ini merupakan upaya kami untuk menjalin silaturahmi dan menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan tertib di lingkungan warga” ujarnya.

Dalam kegiatan patroli dan sambang bhabinkamtibmas selalu berkoordinasi dan mengajak warga masyarakat dan tokoh masyarakat untuk ambil bagian dalam menciptakan keamanan dan ketertiban lingkungan.

Sementara itu, Kapolsek Sluke Iptu Marjito, S.H. mengatakan, Kegiatan sambang ini adalah sebagai upaya untuk menjalin kerjasama dan kemitraan dengan tokoh pemuda, tokoh masyarakat, tokoh agama maupun warga masyarakat guna menciptakan situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Sluke yang aman dan kondusif, serta untuk menggali informasi yang berkembang di masyarakat.

“ Selain itu kegiatan ini digelar untuk menjalin silaturahmi antara Bhabinkamtibmas dengan warga desa binaan sehingga terwujudnya kamtibmas yang aman dan kondusif,” Tutup Kapolsek.

HUMAS POLRES REMBANG

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kompol Joko Lelono, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto