Sambang Di Kantor Desa Baru Bersama Bhabinkamtibmas, Ini Tujuan Kapolsek Silat Hilir

Avatar photo

Putussibau, Polda Kalbar – Kapolsek Silat Hilir Ipda Widhiharso, S.H., bersama anggota Bhabinkamtibmas nya melaksanakan sambang di kantor Desa Baru, Selasa (7/2/2023).

Kegiatan sambang ini bertujuan guna menjalin Silahturahmi serta mewujudkan Kamtibmas di wilayah hukum Polsek silat hilir yang aman dan damai.

Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Silat Hilir Ipda Widiharso S.H, menyampaikan imbauan-imbauan kamtibmas dan saling bertukar informasi guna adanya sinergitas yang baik antara kepolisian dengan masyarakat.

Selain itu Bhabinkamtibmas Desa Baru Briptu Wayan Pradita, S.A.P, juga menyampaikan terkait masalah dana-dana desa agar di sesuaikan dengan prosedur dan aturan yang berlaku,

“Jangan sampai ada tindakan yang bisa merugikan diri sendiri ataupun merugikan orang banyak” kata Briptu Wayan Pradipta, S.A.P.

Lasmiadi selaku Kepala Desa Baru Kecamatan Silat Hilir Kabupaten Kapuas Hulu menyampaikan ucapan terimakasih atas sambang desanya sehingga kepolisian selaku berdekatan dengan masyarakat saling bersinergi.

“Terimakasih pak Kapolsek Silat Hilir bersama Bhabinkamtibmas yang selama ini sudah menjalin silaturahmi, sinergitas dan kekompakan, semoga Kecamatan Silat Hilir khususnya Desa Baru selalu aman dan tertib,” ujar Lasmiadi selaku Kepala Desa Baru Kecamatan Silat Hilir.

 

#Polda Kalbar, #Polres Sintang, #Polres Bengkayang, #Polresta Pontianak, #Polres Kubu Raya, #Polres Sambas, #Polres Mempawah, #Polres Melawi, #Polres Kapuas Hulu, #Polres Kayong Utara, #Polres Singkawang, #Polda Jateng, #Jateng, #Polda Bengkulu, #Bengkulu, #Jawa Tengah, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polres Banjarnegara, #Polrestabes Semarang, #Polres Pati, #Polres Batang, #Polres Semarang, #Humas Polri, #AKBP Fauzan Sukmawansyah, #AKBP Tommy Ferdian

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.