Berita  

Resmi! Adik Sepupu Gus Baha’ Dilantik Jadi Kades Bersama 41 Kades Terpilih di Rembang

Avatar photo

REMBANG – Bupati Rembang Abdul Hafidz melantik 42 kepala desa terpilih (kades) di pendapa Museum Kartini pada Jumat (16/12). Dari jumlah tersebut, salah satunya merupakan adik sepupu KH Baha’udin Nur Salim (Gus Baha’), yakni Umar Faruq.

Sebelumnya, Umar Faruq terpilih menjadi kepala Desa Narukan, Kecamatan Kragan, Rembang setelah mengalahkan calon kades petahana, Hanik Setiyawati pada pilkades serentak yang dilaksanakan di 42 desa pada 2 Oktober 2022 lalu.

Dari total 1.039 suara yang sah, pria yang akrab disapa Gus Faruq itu berhasil memperoleh 709 suara. Sementara, petahana Hanik Setiyawati hanya memperoleh 330 suara.

Zaimul Umam atau Gus Umam, kakak sepupu dari Gus Faruq mengungkapkan, adik sepupunya itu mencalonkan diri sebagai kades karena dorongan dari masyarakat.

Mengingat, sebelumnya adiknya merupakan perangkat desa, akademisi hingga penghafal Alquran.

Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinpermades) Rembang Slamet Hariyanto melalui Kabid Penyelenggaraan Pemberdayaan Pemerintahan Desa Nurwanto menuturkan, pilkades tersebut berjalan lancar tanpa ada gesekan apapun.

Bahkan, partisipasi pemilih juga cukup bagus. Sampai pukul 13.00 rata-rata jumlah pemilih sudah 90-91 persen, meski ada beberapa yang 75 persen. ”Secara umum partisipasi pemilih tinggi,” jelasnya.