Rayakan HUT ke-73 Humas Polri, Polres Batang Gelar Donor Darah

Avatar photo

Batang – Puluhan personel gabungan dari Polres Batang dan TNI menggelar aksi donor darah di Aula PMI Batang. Kegiatan ini digelar untuk memperingati HUT ke-73 Humas Polri.

Kasubsi PIDM Polres Batang Aiptu Jony menyampaikan, kegiatan donor darah ini merupakan bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang membutuhkan. Total ada 83 personel gabungan yang berpartisipasi.

“Jumlah personel yang mengikuti kegiatan sekitar 83 personel ditambah dengan anggota TNI, wartawan dan penggiat sosial, namun yang lolos mengikuti donor darah hanya sekitar 31 orang,” kata Jony kepada wartawan, Selasa (29/10/2024).

Sebelum mendonorkan darah, para personel harus menjalani serangkaian pemeriksaan kesehatan. Mulai dari cek tekanan darah hingga tes HB.

“Personel yang berdonor melakukan pemeriksaan, jika semua proses dinyatakan bisa melaksanakan donor darah, maka dilanjutkan dengan pengambilan darah,” jelasnya.

Aiptu Jony menambahkan, aksi donor darah ini merupakan bagian dari bakti kesehatan yang dilaksanakan serentak di seluruh Polda dan Polres di Indonesia. Pihaknya menargetkan 5 personel perwakilan dari setiap satuan fungsi untuk berpartisipasi.

“Donor darah kali ini merupakan bentuk empati terhadap masyarakat, kami berharap dengan kegiatan ini bisa membantu masyarakat yang membutuhkan,” pungkasnya

 

Polres Batang, Kapolres Batang, AKBP Nur Cahyo Ari Prasetyo, Pemkab Batang, Kabupaten Batang, Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, Kepolisian Resor Batang, Polisi Batang, Artanto, Ribut Hari Wibowo, pikadadamai, pilkadajatengdamai, pilgubjatengdamai