Semarang – Berbagai macam kegiatan dilaksanakan Polres Semarang dalam Peringatan HUT Bhayangkara ke 76 dengan target masyarakat Kab. Semarang.
Salah satunya adalah kegiatan Bakti sosial yang dilaksanakan Polsek Tuntang dipimpin langsung Kapolsek Tuntang AKP Sri Hartini SH. kepada warga yang kurang mampu di desa Tlompakan Kec. Tuntang Kamis 16/06/2022.
“Kegiatan yang dilaksanakan merupakan rangkaian dari peringatan HUT Bhayangkara ke 76 dan dilaksanakan dengan target masyarakat di wilayah Kab. Semarang yang sekiranya membutuhkan bantuan.” Ungkap Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika H A, SIK, MH.
Kapolres juga menyebutkan bahwa selain bakti sosial, berbagai rangkaian kegiatan akan dilaksanakan dalam peringatan HUT Bhayangkara kali ini.
“Saat ini Polsek Tuntang melaksanakan Bakti Sosial namun Selain bakti sosial kami juga melaksanakan kegiatan bakti religi, bakti kesehatan serta anjangsana kepada purnawirawan Polri maupun anggota yang sakit menahun yang akan kami selenggarakan serentak se jajaran Polres Semarang besok hari Jumat 17/06/2022 dan dipusatkan di gedung serbaguna alun alun Kalirejo Ungaran ”
“Bakti religi merupakan kegiatan bersih bersih tempat ibadah (Masjid,Gereja, Pura dan Vihara). Sedangkan untuk bakti kesehatan, Polres Semarang akan melaksanakan Vaksin, Donor darah dan Khitan Gratis. Selanjutnya anjangsana akan dilaksnakan dimana kita akan berkunjung ke kediaman Purnawirawan Polri dan anggota Polri yang sedang menjalani perawatan karena sakit” ungkap AKBP Yovan.