HUMBAHAS, Sumut – Personil Polsek Pollung melaksanakan giat himbauan pencegahan Karhutla Di Desa Hutapaung Kec.Pollung Kab. Humbahas, Senin (29/05/2023).
Polsek Pollung mengajak masyarakat agar tidak membuka lahan perkebunan dengan cara membakar mengingat kondisi cuaca panas saat ini di Kabupaten Humbahas, sehingga rawan terjadinya kebakaran hutan.
Kapolsek Pollung mengatakan, dari hasil kegiatan ini masyarakat menyambut baik dan memberikan apresiasi terhadap pihak Polsek Pollung yang melakukan Himbauan kepada Masyarakat.
Personil juga menghimbau masyarakat untuk tidak takut melapor kepada polri apabila di temukannya karhutla dan melihat pelaku pembakar hutan dengan sengaja.
“Kita harapkan melalui kegiatan ini Wilayah Kecamatan Pollung terhindar dari kebakaran hutan dan lahan”.tutup IPTU HOTMAN SIRAIT. (aslama)
Sumber: humas.polri.go.id
Polres Humbang Hasandutan, Polres Humbahas, Kapolres Humbahas, AKBP Hary Ardianto, Hary Ardianto, Polda Sumut, Sumatra Utara, Polda Jateng, Jateng, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Pati, Polres Batang, PolisiNgajiPolisiNyantri, SeduluranSaklawase