REMBANG – Bertempat di Desa Panohan Kecamatan Gunem Kabupaten Rembang, Anggota Polsek Gunem Aiptu Sulistyo Cahyono bersama Briptu Deni Soraya lakukan monitoring langsung Debit air di bendungan Waduk Panohan serta koordinasi terhadap petugas bendungan, Sabtu (31/12/2022) sekira Pukul 11.00 WIB.
Kapolsek Gunem AKP Joko Susilo, S.H. menuturkan, ” menurutnya, bendungan waduk panohan merupakan tempat penampungan air terbesar yang berada di Kabupaten Rembang, hal ini tak lepas dari pantauan personil Polri yakni anggota Polsek Gunem, karena merupakan tolak ukur ketinggian air pada saat terjadi hujan lebat yang berkepanjangan,” tutur AKP Joko.
Melihat saat ini tingginya curah hujan semakin intensif, maka dari itu Kapolsek Gunem langsung memerintahkan anggotanya untuk memantau debit air akibat hujan yang berlangsung cukup lama, dirinya mengatakan bahwa ketinggian air di bendungan waduk panohan saat ini masih relatif normal, namun kita tetap waspada apabila air laut mengalami pasang,” ungkapnya.
Selain itu, Joko juga menghimbau petugas pintu air serta warga sekitar bendungan agar dapat menjadi mitra Polri, menginformasikan tentang ketinggian volume air di bendungan tersebut,” imbuhnya.
Dirinya juga mengatakan, bahwa perlu adanya antisipasi dari warga serta informasi yang akurat terkait debit air di bendungan waduk panohan, sebab dapat berdampak bagi masyarakat kabupaten Pangkep, yakni terjadinya banjir apabila air dari bendungan waduk panohan meluap atau mengalami kerusakan dalam artian jebolnya pintu air bendungan,” ujarnya.
Maka dari itu, adanya informasi yang akurat dari warga binaan, sedini mungkin dapat di antisipasi oleh masyarakat Kabupaten Rembang pada umumnya,” jelas Kapolsek.