DEMAK, Jateng – Dalam rangka pendataan awal registrasi sosial ekonomi (Regsosek) melalui forum konsultasi publik (FKP) dari tim BPS (Badan Pusat Statistik) Kabupaten Demak di Wilayah Kecaman Gajah, kali ini giat Regsosek berlangsung di Balai Desa Gedangalas Kecamatan Gajah Kabupaten Demak, untuk itu Bhabinkamtibmas Desa Gedangalas Bripka Nurhadi melaksanakan monitoring serta pendampingan agar kegiatan bisa berlangsung dengan aman dan lancar, Kamis (11/05/2023).
Hadir pada kegiatan tersebut Bp Sholeh selaku Asisten Fasilitator, Bp M Mudasir selaku Admin Fasilitator, Kades Desa Gedangalas Bp H Musofah, Ketua Rt Rw Desa Gedangalas serta Tokoh Masyarakat Desa Gedangalas.
Dalam sambutanya tim FKP dari tim BPS Kabupaten Demak menjelaskan bahwa giat Regsosek merupakan program pemerintah untuk mengumpulkan data seluruh masyarakat terkait kondisi sosial dan tingkat ekonomi dan Regsosek merupakan upaya pemerintah untuk membangun data kependudukan tunggal atau disebut satu data.
Saat dikonfrimasi terkait Giat Regsosek tersebut Kapolsek Gajah AKP Sunardi SH menjelaskan bahwa giat Regsosek tersebut harus mendapatkan perhatian, untuk itu saya selaku Kapolsek memerintahkan seluruh Bhabinkamtibmas untuk ikut melakukan Giat Pendampingan Tim BPS dalam melaksanakan Giat Regsosek di Desa Desa diwilayah Kecamatan Gajah agar kegiatan bisa berjalan dengan aman dan lancar.