DEMAK, Jateng – Dalam rangka mengantisipasi kelangkaan bahan sembako di bulan suci Ramadhan 1444 H, Polsek Dempet Polres Demak Polda Jawa Tengah melakukan patroli di sejumlah pertokoan, Kamis (23/03/2023).
Patroli Polsek Dempet yang dipimpin Wakapolsek Dempet Aiptu Kamdi bersama para Kanit patroli antisipasi kenaikan harga dan ketersediaan sembilan bahan pokok (Sembako) di bulan Suci Ramadhan1444 H, diperoleh data bahwa ketersediaan bahan pokok masih aman dan tidak ada kenaikan yang berarti, selain melakukan pengecekan harga dan stock sembako juga menghimbau kepada pemilik usaha untuk selalu rutin melakukan pengecekan ketersediaan sembako dan dan tidak melakukan kecurangan dengan mempermainkan harga maupun penimbunan karena akan berhadapan dengan hukum, jelasnya.
Patroli yang dilakukan Polsek Dempet mendapat sambutan positif dari pemilik usaha, terimakasih atas saran dan masukannya, stock sembako menjelang Ramadhan masih aman dan siap tidak melakukan kecurangan permainan harga maupun penimbunan, ucapnya.
Kapolres Demak AKBP Budi Adhy Buono, SH SIK MH melalui Kapolsek Dempet AKP Sugeng Riyadi BPS S.Sy menyampaikan terimakasih kepada personil Polsek yang sudah aktif melaksanakan kegiatan patroli sambang khususnya di tempat perbelanjaan dan pertokoan untuk melakukan pengecekan ketersediaan sembako di wilayah, ini bagian dari upaya aparat kepolisian untuk menciptakan kondusifitas Kamtibmas dan mengantisipasi terjadinya gejolak masyarakat serta mengantisipasi adanya isu-isu yang tidak jelas, di bulan suci Ramadhan 1444 H.
#Polda Jateng, #Jateng, #Jawa Tengah, #Humas Polri, #Polres Demak, #Kapolres Demak, #Demak, #Polres Banjarnegara, #Kapolres Banjarnegara, #Banjarnegara, #Pemkab Banjarnegara, #Polres Rembang, #Kapolres Rembang, #Rembang, #AKBP Hendri Yulianto, #AKBP Budi Adhy Buono, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Dandy Ario Yustiawan, #Polri News, #Densus, #Polri, #Bansos Polda, #Polda Dan Covid, #Vaksinasi Polda, #Listyo Sigit, #Oknum Polisi, #Humas Polri, #Humas, #Divhumas