Berita  

Polresta Pati Melakukan Aksi Sosial Bersihkan Tempat Bersejarah

Avatar photo

PATI, Jateng – Cara unik dilakukan oleh jajaran Polresta Pati dalam menyambut hari jadi Bhayangkara ke-77 pada 1 Juli 2023 mendatang.

Sejak Jumat (23/6) pagi Polresta Pati menerjunkan puluhan personel mereka ke Klenteng Hok Tik Bio yang berlokasi di Desa Dosoman Kelurahan Pati Wetan, Kecamatan Pati, Kabupaten Pati.

Para personel ke tempat tersebut tidak untuk melakukan pengamanan. Melainkan para personel membawa sapu hingga alat kebersihan lainnya untuk melaksanakan giat bersih-bersih di salah satu klenteng bersejarah di Pati tersebut.

Agenda bersih-bersih itu bahkan dipimpin langsung oleh Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama.

Berserta Wakapolresta AKBP Dandy Ario Yustiawan serta personel gabungan personel Polresta dan Polsek di acara tersebut.

Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama mengatakan acara tersebut memang sengaja dilaksanakan di Klenteng.

Sesuai tema yang diangkat berupa ‘revitalisasi cagar budaya maupun tempat ibadah’, Kombes Pol Andhika berharap acara tersebut bertujuan untuk serta menjaga warisan sejarah yang ada di Pati.

“Melalui cara ini satuan Polri bisa menjaga tempat-tempat yang menjadi cagar budaya. Meski hanya bersih-bersih, kami berharap dapat membantu dalam merawat yang ditinggalkan sejarah untuk kita,” katanya Kapolresta di halaman Klenteng.

Selain melakukan bersih-bersih klenteng, personel Polresta Pati juga memberikan tali asih kepada warga sekitar. Sebanyak 25 paket sembako diberikan seusai acara bersih-bersih tersebut.

Paket Sembako di antaranya yang diberikan mulai beras 5 kg, Minyak Goreng 1 liter, gula 1 kg, Mie Instan 10 bungkus untuk warga yang didaftar. Selain itu Polri 5 kg beras kemasan diluar paket juga diberikan sasaran warga masyarakat sekitar.

Melalui paket sembako Kapolresta berharap dapat dimanfaatkan dengan baik oleh penerima. Sehingga dapat memberi manfaat kedepannya. (aslama)

Sumber: muria.suaramerdeka.com

 

Polda Jateng, Jateng, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Pati, Polres Batang, Polres Humbahas, Polda Sumut, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, AKBP Hary Ardianto, Polres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi