Polisi cek kejiwaan pelaku perusakan mobil di KPU Kota Semarang

Avatar photo

SEMARANG – Polisi menangkap seorang perempuan yang diduga melakukan pembaretan terhadap enam mobil dinas KPU Kota Semarang. Pelaku ditangkap di Semarang Utara.

“Sudah, yang menangkap Polrestabes Semarang, ini di ruang PPA (Unit Perlindungan Perempuan dan Anak),” kata Kanit Reskrim Polsek Semarang Tengah, Iptu Amar Ershi saat dihubungi, Senin (11/12/2023).

“Perempuan, sepertinya ditangkap di Semarang Utara,” lanjutnya.

Diduga Alami Gangguan Kejiwaan

Perempuan ini ternyata memiliki riwayat penyakit kejiwaan. Polisi pun akan memeriksa ulang kejiwaan pelaku.

“Hari ini hari Senin pelaku terduga perusakan kurang lebih 11 kendaraan yang terparkir di perkantoran Pandanaran, di mana perkantoran ini berkantor KPU Semarang dan Dinas Koperasi, Kesbang dan seterusnya,” ujar Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar saat dihubungi awak media, Senin (11/12).

Pihaknya masih melakukan pemeriksaan untuk mengetahui motif aksi vandalisme tersebut. Namun, berdasarkan keterangan keluarga, pelaku disebut memiliki riwayat gangguan jiwa.

“Dari keluarga menyampaikan yang bersangkutan punya riwayat penyakit kejiwaan tadi dibuktikan ada surat keterangan juga dari rumah sakit,” jelasnya.

Meski begitu, hal tersebut akan didalami lebih lanjut bekerja sama dengan pihak rumah sakit. Saat ini, yang bersangkutan tengah ditangani oleh Unit PPA Satreskrim Polrestabes Semarang.

“Nanti kita akan pastikan dan akan berkoordinasi dengan rumah sakit,” ujarnya.

Total 11 Mobil Jadi Sasaran

Seperti diketahui, 11 mobil dinas di Gedung Pandanaran menjadi sasaran aksi vandalisme orang tidak dikenal. Enam mobil di antaranya merupakan mobil dinas KPU Kota Semarang.

Pelaku melakukan aksinya seorang diri pada Sabtu (9/12) pagi. Dia melakukan pembaretan kepada mobil-mobil tersebut.

“Jadi lagi parkir di Gedung Pandanaran, kebetulan kan gedung bersama itu nah terus kemudian ada kurang lebih 11 mobil dan di antaranya ada mobil KPU juga, ada 6 dari 11 yang lainnya punya dinas-dinas yang lain,” kata Ketua KPU Kota Semarang, Henry Casandra Gultom saat dihubungi, Minggu (10/12).

“Biasa saja sih, baret-baret biasa di samping-samping, ya baret-baret, sedikit-sedikit,” sambungnya.

Sekuriti di lokasi, Purwadi, menyebut pelaku aksi vandalisme tersebut dilakukan satu orang yang mengenakan pakaian serba merah. Kejadian itu baru diketahui saat petang, ketika ada orang yang curiga melihat mobil yang terbaret.

“Kita kan malam sama teman-teman lihat CCTV itu orang perempuan pakai merah, merah semua, pakai kerudung,” kata Purwadi saat ditemui di Gedung Pandanaran, Minggu (10/12).

Dia juga sempat menunjukkan rekaman CCTV saat peristiwa itu berlangsung. Meski tak terlihat dengan jelas, namun bisa terlihat ada sesosok orang dengan kerudung panjang berwarna merah datang dan mondar-mandir di lokasi.

Dalam video itu terlihat ada sekitar 20 mobil yang parkir. Di sekitar lokasi juga terlihat orang yang duduk-duduk tak jauh dari lokasi parkir mobil tersebut.

 

Polrestabes Semarang, Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, Kota Semarang, Pemkot Semarang, Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto