KUNINGAN, Jabar – Polres Kuningan Polda Jabar, Polres Kuningan dibantu Imstansi terkait melakukan pengamanan kegiatan Operasi Pasar Murah di Kecamatan Garawangi sekira jam 09.00 wib sampai dengan selesai, Rabu ( 01/03/2023).
Kegiatan tersebut di pusatkan di alun – alun Desa Garawangi Kec. Garawangi yaitu kegiatan operasi pasar beras murah dari Bulog Kab. Kuningan.
“Kapolres Kuningan, AKBP Dhany Aryanda, melalui Kapolsek Garawangi Iptu Deden, mengatakan dalam kegiatan Operasi Pasar Beras murah tersebut dihadiri oleh Mispika Kecamatan Garawangi, tim dari Diskopdagperin Kab. Kuningan, anggota Polsek Garawangi, Anggota Koramil Garawangi, Staf Kecamatan Garawangi,
– Paras Kasi, Kasubag Kec. Garawangi dan wrga masyarakat wilayah Kecamatan Garawangi”.
“Beras murah yang disalurkan untuk wilayah Kec. Garawangi sebanyak 10 Ton dengan harga Rp. 9.400,- / kg ( sembilan ribu empat ratus rupiah ).” Kata Kapolres, AKBP Dhany Aryanda.
“Alhamdulillah selama pelaksanaan kegiatan operasi beras pasar murah dari Bulog Kabupaten Kuningan tersebut berjalan aman, tertib dan lancar berkat kerjasama dan sinergitas dari berbagai pihak”, tutur Kapolres Kuningan, AKBP Dhany Aryanda.
Lajut Kapolres, AKBP Dhany Aryanda, Menghimbau kepada warga masyarakat khususnya di wilayah hukum polres Kuningan Polda Jabar, agar selalu hidup sederhana, tidak boros dan mengutamakan kebutuhan yang sangat mendesak dulu serta jangan lupa tetap menjaga disiplin Protokol Kesehatan karena Pandemi masih ada”, pungkas Dhany