Polda Jateng Waspadai Kebangkitan Arus Mudik 2023, One Way Lokal Rencana Kembali Diterapkan

Avatar photo

SEMARANG, Jateng Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Jateng mewaspadai bangkitan arus mudik 2023.

Sebab, mudik 2023 diprediksi bakal membludak menyusul pandemi Covid-19 yang telah usai.

“Bangkitan arus tahun ini kemungkinan cukup banyak sehingga harus betul-betul dikelola,” ucap Dirlantas Polda Jateng Kombes Agus Suryo Nugroho saat mendampingi Kakorlantas survei jalur mudik 2023 di gerbang tol Kalikangkung, Kamis (23/2/2023) malam.

Hasil operasi ketupat tahun lalu, pihaknya menilai, sepanjang jalan tol di Jateng banyak jalan yang digunakan sebagai pemecah arus.

Artinya saat terjadi bangkitan arus dari arah Jakarta dapat dikelola dengan baik.

“Semisal arah Jakarta menuju Banyumas tidak harga mati lewat Ajibarang bisa kita pecah melalui Pemalang,” ujarnya.

Selain jalur pemecah arus, Agus mengungkapkan,  pemberlakuan one way secara teknis dan taktis di Jateng sudah siap.

Hanya saja evaluasi pemberlakuan one way tahun kemarin harus diumumkan ke pengguna jalan lebih awal semisal pemberlakuan jam 10 maka jam 8 sudah diumumkan sehingga ada kepastian bagi pengguna jalan.

“Kami ada one way tingkat lokal dan contra flow tingkat lokal karena kami lah yang paling paham betul sirkulasi arus di Jateng baik di pantura, tengah, dan selatan,” bebernya.

Ia menambahkan, antisipasi kepadatan arus dilakukan pula dengan cara memfungsikan drone yang memantau arus di beberapa titik gerbang tol.

Drone bertugas menyisir sepanjang jarak 3 sampai 5 kilometer dari gate tol.

Ketika nanti terjadi penumpukan di depan gate tol arus sebelumnya akan dipotong lalu dialihkan keluar sebelum mendekati gate tol.

“Kami menjamin penumpukan arus bisa kita hindari, pembuangan arus dari Jakarta kita lewat Kaliwungu, Kendal, nah di Kaliwungu nanti kita kelola,” imbuhnya.

Kakorlantas Polri Irjen Firman Santyabudi mengatakan, melakukan survei jalur mudik 2023 di Jateng untuk memastikan kondisinya sekaligus memprediksi titik puncak arus mudik dan balik.

Ia memprediksi arus mudik dan balik tahun ini akan lebih deras lantaran kondisi sudah kembali normal sediakala seperti sebelum terjadi pandemi.

“Semua back to normal seperti dulu jadi perlu kesiapan. Kita selayaknya memberikan informasi ke masyarakat sehingga mereka  menjadi peserta mudik aktif tidak blank data, informasi ada,” ujarnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJateng.com

 

#POLRES PATI, #POLRES SEMARANG, #POLRES BATANG, #POLRESTA CILACAP, #POLRES KUNINGAN, #POLRESTA SIDOARJO, #POLDA JATENG, #JATENG, #JAWA TENGAH, #POLRESTABES SEMARANG, #POLRES REMBANG, #POLRES DEMAK, #POLRES BANJARNEGARA, #POLDA KALBAR, #KALBAR, #POLDA BENGKULU, #BENGKULU, #SEMARANG, #PATI, #DEMAK, #BANJARNEGARA, #BATANG, #CILACAP, #SIDOARJO, #KUNINGAN, #BANYUMAS

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.