Pohon Sengon Tumbang di Jalur Malang-Kediri, Arus Lalu Lintas Macet Total

Avatar photo

KOTA MALANG – Pohon sengon dengan tinggi sekitar 17 meter roboh di Jalan Raya Sumberagung, Desa Sumberagung, Kecamatan Ngantang Jumat malam (25/10), sekitar pukul 20.00.

Pohon berusia puluhan tahun itu tumbang karena akarnya yang telah lapuk.

Butuh waktu tiga jam bagi petugas gabungan untuk mengevakuasi pohon tersebut Dari pantauan Jawa Pos Radar Malang, tampak pohon dengan diameter sekitar 50 sentimeter itu roboh ke badan jalan.

Memutus total akses jalan nasional yang menghubungkan Kabupaten Malang dengan Kabupaten Kediri.

Beruntung, di sekitar pohon itu tidak ada bangunan.

Sehingga petugas nihil kerugian material, korban luka, maupun korban jiwa.

Juga tidak ada kabel listrik yang terimbas saat pohon tumbang.

Kapolsek Ngantang AKP Daguk Lasetyo menjelaskan, saat kejadian cuaca terpantau normal.

Tidak ada angin kencang maupun hujan deras.

”Dasarnya memang akar yang sudah lapuk, sehingga pohon itu roboh,” kata dia.

Warga yang mengetahui peristiwa itu segera melapor kepada pihak berwajib.

Petugas gabungan datang 15 menit kemudian.

Sebanyak 16 petugas datang dari Polsek, Koramil, hingga relawan setempat.

”Kami datang untuk mengondisikan arus lalu lintas. Sementara (petugas) yang lain mulai memotong pohon,” tambah Daguk.

Proses evakuasi sedikit terhambat dengan kondisi jalan yang minim penerangan.

Petugas harus memaksimalkan penerangan dari kendaraan dan senter.

Karena itulah proses evakuasi pohon memakan waktu hingga tiga jam.

”Baru sekitar pukul 11 malam lalu lintas kembali normal,” lanjut Daguk.

Pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk berhati-hati saat di jalan raya atau ketika melewati tempat yang memiliki banyak pohon.

Sebab saat ini sudah mulai memasuki musim hujan dan angin kencang.

Sehingga ada potensi musibah seperti pohon tumbang, banjir, hingga tanah longsor.

Sumber : radarmalang.jawapos.com

 

Polresta Malang Kota, Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Nanang Haryono, Malang Kota, Jawa Timur, Polda Jatim, Polres Malang Kota, Resta Malang Kota, Kepolisian Resor Malang Kota, Polisi Resor Kota Malang, Polisi Malang Kota, Kota Malang, Pemkab Malang Kota, Kabupaten Malang Kota, Kodya Malang, Pemkot Malang Kota, Polisi Malang Kota, Kota Malang, Nanang Haryono, Kapolresta Malang Kota Kombes Nanang Haryono