Rembang – Munculnya berbagai kasus di jajaran penegakan hukum akhir2 ini telah menyorot perhatian dan meningkatkan daya kritis masyarakat terhadap lembaga penegakan hukum di negeri ini, baik di jajaran Polri maupun lembaga Kejaksaan Agung.
Untuk itu kami sungguh mengapresiasi setinggi-tingginya langkah tegas dan cepat Kapolri Listyo Sigit Prabowo untuk menegakan hukum setegak-tegaknya baik kasus² yang menjerat jajaran internal sendiri seperti kasus Ferdy Sambo dan kematian Brigadir J maupun penegakan hukum secara umum seperti pengawasan dampak kebijakan pencabutan subsidi BBM dan maupun penyakit masyarakat seperti narkoba, judi online serta gangguan keamanan masyarakat lainnya.
Kami selaku tokoh masyarakat dan agama juga selalu mengikuti perkebangan kasus besar Polri yang menyangkut langsung dengan integritas dan kredibilitas Lembaga ini dalam membangun kepercayaan masyarakat. Karenanya kami salut dengan kesungguhan Kapolri utk peduli dan turun langsung memimpin pengusutan kasus kematian Brigradir J hingga tuntas.
Kami juga mengapresiasi kesungguhan Kapolri untuk menindak tegas para pelaku bisnis Narkoba dan Judi Online yang akhir-akhir semakin kelihatan hasil penegakan hukumnya.
Juga untuk pengawasan pelaksanaan pencabutan subsidi BBM yang dilakukan secara intensif akhir-akhirnya terbukti bisa memberi efek jera dan melahirkan kesadaran baru pentingnya membeli BBM sesuai peruntukan dan aturan yang berlaku.
Dengan Polri bekerja sesuai amanah dan tanggungjawab yang diemban serta mampu bertindak profesional, berlaku seadil-adilnya dan setegak-tegaknya maka harapannya suasana kondusif dan taat hukum dapat terwujud.
Dengan terciptanya suasana yang kondusif, aman terkendali maka aktivitas pemerintah, perusahaan dan warga masyarakat bisa terjaga dan berjalan dengan lancar dan produktif.
Sekali lagi kami percaya penuh bahwa Polri akan bisa melewati masa-masa hantaman gelombang internal ini secara cepat, profesional dan menjunjung tinggi integritas serta tetap solid menjalankan tugas utama penjaga Keamanan dan Ketertiban masyarakat secara berkelanjutan. Bravo Polri, Bravo Bapak Kapolri sukses dan amanah dalam menjamin kepastian hukum di negeri ini.