Peringatan Gelombang Tinggi, BPBD Pati Imbau Nelayan Waspada

Avatar photo

PATI – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pati Mengimbau kepada masyarakat di wilayah pesisir Pati untuk waspada terhadap gelombang tinggi hingga 2,5 meter.

Martinus Budi Prasetya, Kepala BPBD Kabupaten Pati mengatakan, rilisan potensi gelombang ini berasal dari BMKG Jawa Tengah.

Martinus meminta masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar selalu waspada.

“Peringatan Dini Gelombang Tinggi berlaku Kamis, (19/1/23) Pukul 07.00 WIB hingga Jumat (20 /1/23) Pukul 07.00 WIB,” papar Martinus, (20/1/2023).

Dalam keterangan BMKG, gelombang tinggi disebabkan pola angin wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari barat laut-timur laut dengan kecepatan angin berkisar 5-30 knot.

Sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari barat daya -barat laut dengan kecepatan angin 5-25 knot.

Ditegaskannya, dampak gelombang tinggi ini bisa terjadi di seluruh perairan yang terletak di Kabupaten Pati – Rembang. Agar imbauan risiko ini diperhatikan oleh masyarakat pelayaran, dalam hal ini perahu nelayan.

“Semua wilayah pantai dari Pati sampai Rembang. Coba dibaca lagi masa perkiraan gelombang dari BMKG,” imbuhnya.

Selain merilis potensi gelombang tinggi, BPBD Kabupaten Pati juga menyampaikan prakiraan cuaca. Secara umum seluruh wilayah di Jawa Tengah berawan hingga hujan sedang.

Sementara spesifik untuk kabupaten Pati hingga pukul 19.00 WIB nanti juga berpotensi mengalami hujan ringan hingga sedang.

Dengan rincian arah dan kecepatan angin permukaan 10-25 km/jam. Suhu 26-32 derajat celcius dan kelembaban udara antara 65-90 persen.

#Polrestabes Semarang, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polres Pati, #Polres Banjarnegara, #Polres Semarang, #Polres Batang, #Polres Pangandaran, #Polres Mempawah, #Pemkab Banjarnegara, #Kabupaten Banjarnegara, #Banjarnegara, #Polda Jateng, #Polda Kalbar, #Polda Jabar, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Irwan Anwar, #Dandy Ario Yustiawan, #Kapolres Sintang, #AKBP Tommy Ferdian