Perampokan di Banyumas: 5 Pelaku Terlibat, 3 Pelaku Masih Diburu Polisi

Avatar photo

Banyumas – Pelaku percobaan perampokan yang terjadi di Desa Pageralang, Kecamatan Kemranjen, Kabupaten Banyumas ternyata berjumlah lima orang. Polisi masih mengejar 3 orang pelaku yang berhasil melarikan diri.
Kapolsek Kemranjen, AKP Jamin menjelaskan dari keterangan sejumlah saksi menyatakan terduga pelaku memang lima orang. Tiga di antaranya berhasil kabur.

“Informasinya iya lima, yang tertangkap dua. Yang lain masih dalam pengejaran pihak Polsek dan Resmob Satreskrim Polresta Banyumas,” katanya saat dihubungi wartawan Sabtu (5/10/2024).

Menurut Jamin saat ini kondisi dua korban berinisial SD dan SO yang dianiaya oleh pelaku menggunakan senjata tajam sudah membaik. Meski begitu SO masih menjalani perawatan di rumah sakit.

“Dari kemarin malam alhamdullilah kondisinya baik. Pada bagian tangan kirinya yang digunakan untuk menangkis (sajam) semalam sudah dilaksanakan operasi khusus alhamdullilah lancar,” jelasnya.

Sedangkan kedua pelaku berinisial OA (25) dan AR (25) yang sempat dirawat karena babak belur dihajar warga saat ini sudah sehat kembali.

“Alhamdullilah sudah sehat. Informasinya mereka ini residivis, pernah melakukan tindak pidana,” ujarnya.

Untuk kasus tersebut, rencananya bakal dilimpahkan ke Polresta Banyumas. Namun, prosedurnya menunggu penyelesaian medis kedua pellaku tersebut.

“Nanti kalau proses administrasinya selesai baru ditangai oleh Polresta Banyumas, untuk memastikan apakah mereka melakukan tindak pidana di daerah lain atau tidak,” kata dia.

Diberitakan sebelumnya, Warga Desa Pageralang, Kecamatan Kemranjen, Kabupaten Banyumas digegerkan dengan aksi percobaan perampokan yang dilakukan oleh dua pria, Jumat (4/10). Pelaku akhirnya tertangkap dan dihajar warga saat hendak kabur.

Kedua pelaku teridentifikasi berinisial OA (25) warga Desa Karangduren, Kecamatan Sokaraja Kabupaten Banyumas. Serta AR (25) warga Desa Malino, Kecamatan Balaesang, Kabupaten Donggala, Provinsi Sulawesi Tengah.

Kapolsek Kemranjen, AKP Jamin menjelaskan kasus pencurian dengan kekerasan tersebut terjadi sekitar pukul 01.30 WIB. Saat itu pelaku akan melakukan perampokan di rumah warga berinisial AM (36).

Setelah kedua pelaku berhasil ditangkap dan menjadi bulan-bulanan warga, kemudian warga lainnya menghubungi pihak kepolisian. Hingga akhirnya kedua pelaku dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan.

sumber:  detikjateng

 

Polda Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo, Wakapolda Jateng, Brigjen Pol Agus Suryonugroho, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, Jawa Tengah, Jateng, AKBP Sigit, AKBP Erick Budi Santoso, Iptu Mohammad Bimo Seno, AKBP Suryadi, Kombes Pol Ari Wibowo, Kompol Muhammad Fachrur Rozi, Kepolisian Daerah Jateng, Polisi Jateng, Polri, Polisi Indonesia, Artanto, Ribut Hari Wibowo, pikadadamai, pilkadajatengdamai, pilgubjatengdamai