Mengabarkan Fakta
Indeks

Penjabat Wali Kota Dukung Festival Kampung Singkong

SALATIGA – Penjabat Wali Kota Salatiga Sinoeng N Rachmadi mendukung Festival Kampung Singkong yang akan digelar 3-4 Desember mendatang. Dukungan itu disampaikan saat Sinoeng menerima audiensi panitia festival di Ruang Kerja Wali Kota, Selasa (8/11).

Hadir mendampingi panitia even Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata, Kepala Dinas Perindustrian Dan Tenaga Kerja, dan Kepala Satpol PP. Small Enterprise Dynamics Fakultas Ekonomika & Bisnis (Semced) UKSW , Naruna juga hadir sebagai panitia.

Sinyo salah seorang panitia mengawali paparan dengan niat mencetak rekor gethuk terpanjang. “Nanti juga akan ada sesi makan singkong sepuasnya, kami ingin kenalkan kampung singkong untuk lebih terkenal lagi,” katanya.

Menurutnya, selama ini Salatiga kurang event, dan tidak punya tempat wisata. “Kalau bisa nanti akan menjadi event tahunan dan menjadi ikon Kota Salatiga. Ini yang menjadi angan-angan kita, Salatiga sebagai kota gastronomi maka kita juga harus kenalkan gastronomi itu melalui festival ini,” sebutnya.

Sementara itu, Sinoeng mengusulkan agar gunung singkong dibuat warna pelangi. “Kenapa warna warni, ini sebagai perwujudan kota toleran. Selain itu untuk penilaian pakaian tradisional jangan dibatasi pakaian Jawa, biar peserta memilih sendiri,” katanya.

Kemudian, katanya, yang dilombakan dalam lomba foto dan video adalah proses produksi, keberpihakan pada anak dan perempuan. “Juga memenuhi unsur humanistik, yang lain estetika,” tandasnya.