Pembentukan Desa Tanggap Bencana Dihadiri Bhabinkamtibmas Polsek Kaliori

Avatar photo

REMBANG, Jateng – Sebagai upaya untuk pencegahan dan kesiapsiagaan pembentukan Desa tangguh bencana, Bhabinkamtibmas Polsek Kaliori Polres Rembang Polda Jawa Tengah, Aipda Eko Harmanto, S.AP menghadiri kegiatan penguatan kapasitas kawasan untuk pencegahan dan kesiapsiagaan pembentukan Desa tangguh bencana yang digelar Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD ) Kabupaten Rembang pada Senin (31/07/2023) di Balai Desa Tambakagung Kecamatan Kaliori Kabupaten Rembang.

Pada pelaksanaan kegiatan tersebut turut dihadiri oleh Kepala BPBD Rembang di wakili kabid Kesiapsiagaan BPPD Bp. Risang songko, Camat Kaliori di wakili Bp. Sepon, Danramil Kaliori di Wakili Babinsa Serda Sukirno, Kapolsek Kaliori diwakili Babhinkamtibmas Aipda Eko Harwanto, S. AP., Perangkat Desa Tambakagung dan peserta pelatihan.

Selain pembentukan dan pelatihan materi penanggulangan bencana alam, dalam giat tersebut juga diberikan pelatihan-pelatihan penanggulangan bencana alam awal, sehingga apabila sewaktu-waktu terjadi bencana alam, peserta pelatihan dapat dengan sesegera mungkin melakukan penanggulangan awal agar dampak bencana tidak melebar.

Seperti diketahui, diwilayah mengingat desa tambakagung termasuk aliran DAS randugunting, belajar dari tahun lalu sering terjadi banjir, untuk itu kader ini di siapkan jika sewaktu waktu terjadi bencana di wilayah Desa Tambakagung.

Di tempat terpisah, Kapolsek Kaliori Iptu Saefudin mengatakan bahwa untuk menanggulangi bencana alam seperti banjir serta bencana alam lainnya maka perlu adanya pelatihan penanggulangan Bencana.

“ Kami sangat mendukung pembentukan Desa tangguh bencana sekaligus pelatihan penanggulangan bencana utamanya banjir yang bisa dikatakan bencana tahunan di Kecamatan Kaliori khususnya di Desa Tambakagung, sehingga masyarakat memiliki ilmu dan kemampuan untuk mencegah terjadinya korban jiwa jika sewaktu-waktu terjadi bencana alam,” ujar Kapolsek.

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Kabupaten rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polres Sukoharjo, Polda Jateng, Jateng, Polres Humbahas, AKBP Hary Ardianto, Polda Sumut, Polres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, Polres Pati, Kapolresta Pati, Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, Kabupaten Sukoharjo, Pemkab Sukoharjo, Polres Rembang, Polres Pati, Kapolresta Pati, Polda Aceh, Ditlantas Polda Aceh, Dirlantas Polda Aceh, Kombes Pol M Iqbal Alqudusy

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.