Berita  

Peluru Mortir Ditemukan Warga Gumelem Banjarnegara

Avatar photo

BANJARNEGARA, Jateng – Rakum Almad Suhadi warga Desa Gumelem Kulon Kecamatan Susukan menemukan peluru mortir di areal kebun Sabtu 8 Juli 2023 siang.

Video penjinakan dan pemusnahan mortir oleh tim Brimob Polres Banjarnegara ini juga turut dibagikan akun Banjarnegara Terkini Minggu 9 Juli 2023.

Rakum menemukan mortir itu tak sengaja saat beraktivitas di kebun pada Sabtu sekitar pukul 13.00 di Dusun Kalisadang tak jauh dari rumahnya.

Penemuan mortir itu bermula saat Rakum meratakan tanah dengan tangan namun ia memegang benda keras.

Karena dikira batu ia kemudian mengangkat benda itu lalu dibawa pulang ke rumah.

Ia mencuci benda itu di parit dan dilihat oleh istrinya Sartinem.

Karena khawatir dan takut, sang istri mengingatkan Rakum bahwa benda itu berbahaya dan menyarankan agar benda itu diserahkan ke Ketua RT setempat yaitu Rudianto.

Benda itupun diletakan di dalam ember berisi air di luar rumah, selanjutnya dilaporkan kepada Polsek Susukan.

Setelah itulah dilaksanakan upaya penjinakan dan pemusnaha oleh personel Brimob di areal persawahan Desa Karangjati, Kecamatan Susukan.

sumber: suaramerdeka

 

Polda Jateng, Jateng, Polrestabes Semarang, Polres Rembang, Polres Sukoharjo, Polres Pati, Polres Batang, Polres Humbahas, Polda Sumut, Kapolres Sukoharjo, AKBP SIGIT, AKBP Hary Ardianto, Polres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polres Banjarnegara, Kapolres Banjarnegara, Pemkab Banjarnegara, Kabupaten Banjarnegara, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi