Berita  

Peduli Keselamatan Berlalu Lintas, Satlantas Polres Rembang Gelar Dikmas Lantas

Avatar photo

REMBANG – Sebagai salah satu wujud nyata Polri, Sat Lantas Polres Rembang melaksanakan Dikmas Lantas, Senin (20/11/2023).

Dalam kegiatan tersebut Sat Lantas Polres Rembang memberikan dikmas lantas terkait kamseltibcarlantas terhadap warga masyarakat melalui pembagian brosur pamflet peduli keselamatan.

Kepada masyarakat yg umumnya bekerja di wilayah Rembang di himbau saat berkendara baik yg bersangkutan maupun keluarganya agar senantiasa tertib dalam berlalu lintas jangan sampai menjadi korban kecelakaan di jalan raya akibat melakukan pelanggaran dan akhirnya akan menjadi korban kecelakaan.

Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K.,M.H. melalui Kasatlantas AKP Sugito, S.H. mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut adalah salah satu wujud kepedulian Polri di wilayah Kabupaten Rembang untuk bersama sama mengingatkan warga agar menyayangi nyawa sendiri dan tentunya menyayangi keluarga dirumah, yaitu salah satunya dengan tertib berlalu lintas.

“ Kami bersama anggota Sat Lantas Polres Rembang menggelar Dikmas Lantas kepada pengguna Jalan, Jika masyarakat tertib berlalu lintas, maka akan selamat dijalan,” ucap Kasat Lantas.

HUMAS POLRES REMBANG

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Suryadi, Kompol Joko Lelono, Kabupaten Rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto