Berita  

Mini Loka Karya Dalam Rangka Percepatan Penurunan Stunting Dihadiri Kapolsek Lasem

Avatar photo

REMBANG – Dalam upaya mendukung percepatan penurunan angka Stunting, Kapolsek Lasem Polres Rembang AKP Arif Kristiawan, S.H.,M.H. menghadiri kegiatan mini lokakarya percepatan penurunan stunting di Pendopo Kecamatan Lasem Kabupaten Rembang, Jum’at (22/09/2023).

Hadir dalam acara tersebut Camat Lasem Bp. Sutarwi, S.I.P., M.P.A., M.I.D.S., Kapolsek Lasem AKP Arif Kristiawan, S.H., M.H., Danramil Lasem yg diwakili Sertu Musyafak, Kepala Puskesmas Lasem dr. Tria Novita Puspasari, Kepala KUA Lasem Bp. Suryanto, S.Ag., serta seluruh tamu undangan yang hadir.

Kegiatan rembuk stunting merupakan suatu langkah penting yang harus dilakukan pemerintah untuk memastikan pelaksanaan rencana kegiatan intervensi pencegahan dan penurunan stunting yang dilakukan secara bersama-sama antara OPD penanggung jawab layanan dengan sektor/lembaga non pemerintah dan masyarakat.

Adapun tujuan dilaksanakannya rembuk stunting di tingkat Kecamatan, yakni

Menyampaikan hasil analisis situasi dan rancangan rencana kegiatan intervensi penurunan stunting Desa terintegrasi.
Mendeklarasikan komitmen pemerintah daerah dan menyepakati rencana kegiatan intervensi penurunan stunting.
Membangun komitmen publik dalam kegiatan pencegahan dan penurunan stunting secara terintegrasi di Desa sebelum melakukan rembuk stunting di tingkat Kabupaten.

Kapolres Rembang AKBP Suryadi, S.I.K.,M.H. melalui Kapolsek Lasem AKP AKP Arif Kristiawan, S.H., M.H. menyampaikan Polri akan berpartisipasi dalam mensukseskan program ini,bersama sama dengan seluruh elemen masyarakat mengatasi stunting dan menghimbau agar masyarakat turut serta menjaga kebersihan lingkungan dan badan agar terhindar dari gagal tumbuh kembang (Stunting),” Tuturnya.

 

Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Ajun Komisaris Besar Polisi Suryadi, Kompol Joko Lelono, Kabupaten rembang, Pemkab Rembang, PolisiNgajiPolisiNyantri, Polda Jateng, Jateng, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.