Berita  

Ketua Komisi 1 DPRD Banjarnegara, Ajak Emak-Emak Ikut Waspadai Peredaran Narkoba di Wilayahnya

Avatar photo

Banjarnegara – Pemberitaan yang ada belakangan ini dimana narkoba sudah merambah ke semua kalangan dan profesi, bahkan oknum penegak hukum ada yang terlibat dalam peredaran gelap narkoba.

Dalam kesempatan sosialisasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) hari Selasa (18/10/2022) di Aula Pertemuan Bakesbangpol Kabupaten Banjarnegara.

Ketua Komisi 1 DPRD Kabupaten Banjarnegara H. Pujo Hardiansah, mengajak “emak-emak” yang hadir pada kesempatan itu untuk mewaspadai peredaran gelap narkoba yang saat ini dimungkinkan sudah merambah ke seluruh wilayah termasuk di Kabupaten Banjarnegara.

Ustad Sutaryo,S.Pd.I selaku pemateri menyampaikan, bahwa sebetulnya di dalam Al Quran sudah dijelaskan “khamr” atau narkoba sejenisnya memilki manfaat namun mudharatnya lebih besar dari manfaatnya. Oleh karena itu, jauhilah narkoba.

Kepala Bakesbangpol Kabupaten Banjarnegara Teguh Handoko S.Sos, mewanti wanti agar kita semua peduli pada lingkungan sekitar kita. Apabila ada tetangga atau saudara yang terindikasi menjadi pemakai narkoba untuk segera mengajukan diri untuk direhabilitasi ke IPWL (Instansi Penerima Wajib Lapor) yang ada di Banjarnegara yaitu RSUD Hj. Anna Lasmanah untuk segera direhabilitasi.

Jangan sampai tertangkap oleh aparat penegak hukum dulu baru bertobat, lebih baik bertobat sejak awal.