SEMARANG, Jateng – Peristiwa tabrak lari terjadi di Jalan Jenderal Sudirman Kota Semarang yang melibatkan dua mobil. Tidak ada korban jiwa, namun salah satu mobil menabrak pembatas jalan hingga terguling.
Peristiwa terjadi sekitar pukul 03.30 WIB. Saat itu mobil Toyota Vios warna putih bernopol B 1521 WTB melaju dari arah Tugu Muda ke barat. Saat itu mobil sudah mengambil lanjur kanan karena hendak ke Pasar Karangayu, namun tiba-tiba dari belakang ada mobil lain menyeruduk mobil Vios itu.
“Semula pengemudi kendaraan tidak dikenal berjalan dari arah timur ke arah barat, diduga saat berjalan kurang waspada pandangan depan sehingga terjadi kecelakaan dengan kendaraan Toyota Vios warna putih nopol B 1521 WTB yang berjalan searah di depanya,” kata Kasubnit 2 Gakkum Satlantas Polrestabes Semarang, Ipda Agus Tri Handoko lewat pesan singkat, Sabtu (2/9/2023).
Mobil tersebut menabrak median jalan di tengah hingga jebol lalu mobil terguling dan menghadap ke arah berlawanan. Beruntung tiga orang yang berada di dalam mobil selamat dan mengalami luka ringan.
“Kendaraan bermotor tak dikenal setelah kejadian meninggalkan TKP,” ujarnya.
“Masih proses penyelidikan,” tegas Agus Tri Handoko.
Mobil yang dikemudikan Anggaleo warga Kalipancur itu mengalami rusak parah di bagian depan. Sementara itu istri pengemudi, Susanti mengaku syok
“Saya sudah mau belok ke kanan, ke arah pasar, saya dan suami setiap hari belanja, kan deket lampu merah itu, saya pelan ambil kanan, tahu-tahu dari belakang mobil saya di tabrak kenceng banget, yang nabrak mobil warna putih sekilas kami lihat,” kata Susanti kepada wartawan.
Para korban yang terdiri dari suami, istri, dan anak itu kemudian dijemput kerabat untuk diobati. Sedangkan mobil juga langsung dievakuasi dan tidak menimbulkan kemacetan.
sumber: detikjateng
Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, Ajun Komisaris Besar Polisi Sigit, Polres Rembang, Kapolres Rembang, Ajun Komisaris Besar Polisi Suryadi, Polres Pati, Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Polres Banjarnegara, Polrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, Polres Sragen
Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.