Kapolsek Bulu Kunjungi Kegiatan Sosialisasi Penyuluhan Penyakit Masyarakat – Indo Berita

Avatar photo

REMBANG, Jateng – Kapolsek Bulu Polres rembang AKP Lilik Widyastuti, S.H. pagi hari ini menghadiri kegiatan Sosialisasi Penyuluhan Penyakit Masyarakat (Pekat) di Balai Desa Bulu Kecamatn Bulu Kabupaten Rembang, Selasa (28/2/2023).

Kegiatan Sosialisasi Penyuluhan Penyakit Masyarakat tersebut dihadiri KA UPT Puskesmas Bulu dr. Esti Nursofiati, Kapolsek Bulu AKP Lilik Widyastuti, S.H., Danramil Bulu diwakili oleh Pelda Suroyo, Kepala Desa Bulu Ibu Suharyati beserta Perangkat Desa, Ketua BPD Bulu dan anggota, serta Tokoh masyarakat, Agama dan Perempuan kurang lebih 30 orang.
Dalam kegiatan tersebut Kapolsek Bulu AKP Lilik Widyastuti, S.H. mengatakan bahwa tujuan daripada kegiatan ini, guna memberikan pemahaman terhadap masyarakat khususnya di Desa Bulu pentingnya menjaga keamanan diri sendiri, keluarga maupun lingkungan sekitar.

“ Diharapkan kepada masyarakat untuk kerjasamanya memberikan laporan serta informasi kepada Bhabinkamtibmas atau langsung datang ke Polsek Bulu apabila ada permasalahan untuk segera ditindak lanjuti,” ujarnya.

Kapolsek juga menyampaikan bahwa, Menjelang Pemilu 2024 mendatang diharapkan untuk sama-sama menjalin hubungan silaturahmi maupun komunikasi yang baik terhadap sesama keluarga, masyarakat, pemerintah maupun penyelenggara Pemilu dan aparat keamanan agar tercipta situasi lingkungan yang aman dan kondusif,” ungkapnya.

“ Kegiatan Sosialisasi Penyuluhan Penyakit Masyarakat (Pekat) di Desa Bulu ini sangat penting agar masyarakat paham serta mengerti tentang Penyakit Masyarakat (Pekat) tersebut dan konsekuensinya, saya berharap dengan pertemuan ini dapat bermanfaat serta masyarakat dan bagaimana bisa mengantisipasinya,” imbuhnya.

 

 

#Polda Jateng, #Jateng, #Jawa Tengah, #Humas Polri, #Polres Demak, #Kapolres Demak, #Demak, #Polres Banjarnegara, #Kapolres Banjarnegara, #Banjarnegara, #Pemkab Banjarnegara, #Polres Rembang, #Kapolres Rembang, #Rembang, #AKBP Hendri Yulianto, #AKBP Budi Adhy Buono, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Dandy Ario Yustiawan, #Polda Kalbar, #Kalbar, #Polda Bengkulu, #Bengkulu, #Polres Cilacap, #KalimantanBarat, #Polri News, #Densus, #Polri, #Bansos Polda, #Polda Dan Covid, #Vaksinasi Polda, #Listyo Sigit, #Oknum Polisi