Salatiga – Rabu 21/09/2022, bertempat di lapangan Bhayangkara Polres Salatiga, Kapolres Salatiga Polda Jateng AKBP Indra Mardiana S.H, S.I.K, M.Si memberikan reward atau penghargaan kepada sejumlah 23 orang yang terdiri dari 2 (dua) Personil TNI, 12 (dua belas) Anggota Polri, 5 (lima) orang masyarakat umum dan 4 (empat) orang pelajar yang telah memberikan kontribusi positif bagi Polri khususnya Polres Salatiga.
Perhargaan yang diberikan kepada 2 Personil TNI yaitu Babinsa Kutowinangun Lor dan Babinsa Mangunsari yang telah berkontribusi dan bekerjasama aktif dengan Bhabinkamtibmas dalam menjaga harkamtibmas diwilayah masing-masing, adapun kepada 12 Personil Polres Salatiga reward diberikan atas dedikasi dan prestasinya melaksanakan tugas dengan baik, rajin dan bertangung jawab sesuai tugas pokok dan fungsinya.
Selain itu 4 (empat) masyarakat umum yang dinilai berkontribusi dan berperan aktif dalam membantu penanganan kecelakaan lalu lintas yang terjadi wilayah Hukum Polres Salatiga juga mendapatkan reward, termasuk 4 (empat) pelajar yang berhasil mengharumkan Kota Salatiga sebagai atlet Karate yang berlatih di Dojo Bhayangkara Polres Salatiga dengan menjadi Juara pada Kejuaraan Karate Terbuka Pelajar Se-jawa tengah yang berlangsung di Surakarta juga mendapatkan reward dari Kapolres Salatiga.
Dalam amanatnya Kapolres Salatiga berharap dengan penghargaan ini dapat menjadi dukungan motifasi bagi penerima penghargaan, penghargaan secara rutin tiap bulan diberikan kepada personil maupun masyarakat yang berprestasi dan dan memberikan kontribusi yang positif bagi Polri khususnya Polres Salatiga, hal ini juga sebagai bentuk perhatian Institusi Polri mewujudkan Polri yang PRESISI (Prediktif, Akuntabilitas dan Transparansi Berkeadilan), sambut Kapolres.
“Kita berikan reward kepada 23 orang baik dari TNI, Polri dan masyarakat umum serta Pelajar yang telah memberikan kontribusi positif mengangkat dan mengharumkan Kota Salatiga maupun Institusi Polri khususnya Polres Salatiga” ucap AKBP Indra Mardiana, S.H, S.I.K, M.Si.
Sertu Sutanto salah seorang penerima penghargaan menyambut positif dan mengapresiasi perhatian Kapolres Salatiga terhadap dirinya maupun warga Kota Salatiga yang dinilai memberikan kontribusi positif, hal ini tentunya akan memotifasi untuk berbuat lebih baik bagi Kota Salatiga maupun Polres Salatiga, ucapnya.
Selesai kegiatan Kapolres Salatiga menyampaikan terima kasih dan berharap jalinan sinergitas kebersamaan dalam upaya menjaga harkamtibmas terus ditingkatkan dan saling memberikan kontribusi positif untuk mengangkat dan mengharumkan Kota Salatiga, dengan sama-sama kerja dan kerja sama-sama dengan Salatiga Semangat (semangat kerja, semangat sehat dan semangat berbagi) kita yakin mampu menjaga dan mempertahankan Kota Salatiga sebagai kota Tertoleran, tutup AKBP Indra Mardiana, S.H, S.I.K, M.Si.