Berita  

Kapolres Lamandau Pimpin Seremonial Pelepasan BKO Ditsamapta Polda Kalteng

Lamandau – Kepala Kepolisian Resor Lamandau AKBP Bronto Budiyono, S.I.K., pimpin apel Personil pelepasan Bawah Kendali Operasi (BKO) yang membantu melaksanakan Pengamanan (PAM) Pilkada 2024 di Kabupaten Lamandau, di Halaman Apel Polres Lamandau. Jum’at, (6/12/2024) sore.

Kegiatan Apel tersebut dihadiri Waka Polres Lamandau, Para Pejabat Utama Polres Lamandau dan Personil Polres Lamandau.

Personil Ditsamapta Polda Kalteng yang terlibat dalam rangka BKO pengamanan Pilkada serentak tahun 2024 ini berjumlah 25 personil yang melaksanakan tugas di Polres Lamandau kurang lebih 11 hari.

Pada kesempatan itu Kapolres Lamandau AKBP Bronto Budiyono, S.I.K., pada saat memimpin Apel Pelepasan BKO memberikan arahannya kepada peserta Apel mengatakan “terima kasih kepada personil BKO Polda Kalteng yang sudah membantu Polres Lamandau selama menjelang berlangsungnya tahapan Pilkada 2024 di kabupaten Lamandau, sampai saat ini situasi aman dan Kondusif.

Kapolres tidak lupa mengucapkan “Rekan-rekan BKO agar berhati- hati dijalan, semoga selamat sampai tujuan dan bertemu keluarga serta sampaikan hormat kami kepada Pimpinan di Kesatuan” tutup Kapolres.

Sebelum mengakhiri arahan Kapolres berpesan tetap jaga kesehatan Serta apabila ada Kekurangan kami mohon maaf semoga apa yang rekan-rekan kerjakan menjadi amal dan ibadah.

sumber: beritamerdekaonline

 

Polres Lamandau, Kapolres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Kabupaten Lamandau, Pemkab Lamandau, Lamandau, Kepolisian Resor Lamandau, Polisi Lamandau, Bronto Budiyono