Kapolres Kayong Utara bersilaturahmi dan Rapat Koordinasi dengan Sat Pol PP Kayong Utara

Avatar photo

Sukadana, Polda Kalbar – bertempat di Kantor Satpol PP Kab. Kayong Utara Jl. Tanjung Pura Sukadana telah dilaksanakan Silaturahmi serta Rapat Koordinasi antara Polres Kayong Utara dengan Sat Pol PP Kab. Kayong Utara, Rabu (01/02/2023).

Kapolres Kayong Utara AKBP Achmad Dharmianto, S.H., S.I.K didampingi Wakapolres Kompol Adi Nugroho, S.H dan PJU Polres Kayong Utara bersilaturahmi sekaligus melakukan rapat koordinasi dengan Satpol PP Kab. Kayong Utara yang diterima oleh Kasatpol PP Andri Candra dan Sekertaris Satpol PP Jakfar beserta jajarannya.

Kapolres dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas sambutan dan undangannya dari jajaran Pol PP, dan akan melakukan sinergisitas dalam setiap kegiatan yang memerlukan pelibatan Sat Pol PP dalam setiap kegiatan masyarakat, Kapolres juga mengatakan bahwa Polres Kayong Utara berkomitmen akan memajukan Kab. Kayong Utara, dalam penegakkan Perda, Polres Kayong Utara siap membantu manakala diperlukan.

Dalam kesempatan tersebut Kasat Pol PP Kabupaten Kayong Utara secara simbolis menyerahkan Perda No: 03 Tahun 2022, tentang Keamanan dan Ketertiban Umum kepada Kapolres Kayong Utara yang kemudian dilanjutkan diskusi tentang peningkatan kemampuan SatPol PP.

Dalam giat koordinasi tersebut Polres Kayong Utara akan bersinergi dengan Satpol PP, mengenai Ketertiban Keamanan dalam menegakkan Perda No. 03 Tahun 2022, tentang keamanan dan ketertiban umum, tutup Achmad Dharmianto.

 

#Polda Kalbar, #Polda Kalimantan Barat, #Kapolda Kalbar, #Irjen Pol Drs. Suryanbodo Asmoro, #Kombes Pol Raden Petit Wijaya, #Kabidhumas Polda Kalbar, #Polres Sintang, #Polres Bengkayang, #Polresta Pontianak, #Polres Kubu Raya, #Polres Sambas, #Polres Mempawah, #Polres Melawi, #Polres Kapuas Hulu,#Polres Kayong Utara, #Polres Singkawang, #AKBP Fauzan Sukmawansyah, #Polda Jateng, #Polda Jawa Tengah, #Jateng, #Jawa Tengah, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polres Banjarnegara, #Polrestabes Semarang, #Polres Pati, #Polres Batang, #Polres Semarang, #Kompol Cucu Safiyudin, #Humas Polri, #AKBP Tommy Ferdian