DEMAK – Setelah beberapa hari lancar, Jalan Demak- Semarang kembali mengalami ketersendatan pada Kamis (8/12/02022). Ketersendatan tersebut dikarenakan adanya lubang di Jembatan Kalikondang Kecamatan/Kabupaten Demak.
Salah seorang warga sekitar mengaku bahwa kemacetan tersebut sudah terjadi sejak sepekan terakhir. “Jalannya berlubang agak dalam. Ditambah sudah ditambal dua kali tapi berlubang lagi,” tutur Nurlan.
Adanya lubang yang berada tepat sebelum masuk Jembatan Kalikondang tersebut membuat beberapa kendaraan yang melintas sempat terjerembab ke lubang jalan itu. “Sudah dua mobil yang sempat masuk ke lubang jalan itu, mobil truk dan pickup L300,” lanjutnya.
Meskipun jalan di Jembatan Kalikondang sudah sepekan berlubang, namun rambu-rambu peringatan baru diberi pada Senin (4/12/2022). “Rambu-rambunya dipasang sudah dari empat hari lalu. Sebelumnya ya dikasih kayu biar gimana caranya tidak ada mobil yang masuk ke lubang jalan itu lagi,” lanjutnya.
Rambu-rambu peringatan tersebut membuat, banyak pengemudi yang berpindah jalur saat melintasi jembatan tersebut. Akibatnya terjadi antrian saat masuk ke jembatan itu. Hal inilah yang membuat ketersendatan perjalanan menuju ke Kota Semarang.
Nurlan mengungkapkan penumpukan kendaraan makin panjang di area itu setiap harinya, saat pukul 11 siang dan sore hari.
Sebelumnya area tersebut juga mengalami antrian panjang, saat satu sisi jembatan Wonokromo diperbaiki. Namun sejak dibukanya kembali jembatan Wonokromo tiga minggu lalu membuat lalin lancar, sayangnya kini kembali tersendat karena adanya lubang jalan itu.