Ini Penyampaian Wakapolres Singkawang Dalam Kegiatan Jum’at Curhat

Avatar photo

SINGKAWANG, Kalbar – Polres Singkawang melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat Polres Singkawang bertempat di warung Kopi Akhiong jl. Niaga, Kel. Pasiran Kec. Singkawang Barat Kota Singkawang, Jum’at (10/3/2023).

Dalam kegiatan Jum’at curhat tersebut dipimpin oleh Waka Polres Singkawang, Kompol Indra Asrianto, S.I.K, M.A.P, KabagOps Polres Singkawang, Kompol Andri Syahroni, S.IP., M.M., Kabaglog Polres Singkawang, Kompol Eko Andi Sutejo, S.H, M.M., Kasat Lantas Polres Singkawang, Akp Suwaris, Kasatbinmas Polres Singkawang Akp Supiyanto, KasiHumas Polres Singkawang, Akp M. Mauludin, Tokoh Masyarakat dan Warga yang berada di warung Kopi tersebut.

Dalam Sambutannya Wakapolres Singkawang sebagai pejabat baru memperkenalkan diri kepada Tokoh masyarakat dan Warga masyarakat yang hadir dalam kegiatan Jumat curhat tersebut,

“Kami mengharapkan feed back dari bapak bapak sekalian apabila ada anggota kami yang bertugas kurang baik tolong sampaikan kepada kami, Adapun maksud dan tujuan dilaksanakannya kegiatan Jumat curhat ini adalah untuk menampung saran masukan serta aspirasi dari masyarakat guna mendukung kinerja polres Singkawang sehingga dapat bekerja secara maksimal kedepannya, Tutur Wakapolres.

Dalam kesempatan tersebut salah satu Warga Masyarakat Bpk. Abun menyampaikan pertanyaan Terkait masalah TP. Dugaan peristiwa penemuan mayat seorang Perempuan, TKP di Jalan U. Dahlan M Suka Gg. Uray Zaunudin MT Rt. 03 Rw.01 Kel. Sekip Lama Kec.Singkawang Tengah Kota Singkawang.

Dalam kesempatan tersebut Waka Polres Singkawang langsung menanggapi pertanyaan dari warga masyarakat tersebut, “Kita bicara fakta hukum. Barang bukti sudah kita amankan dan saksi sudah kita mintai keterangan. Kasus sudah ditangani oleh pihak reskrim dan dalam proses penyelidikan, Kami mohon waktu agar masyarakat tidak memberikan penilaian yang berbeda. Percayakan sepenuhnya kasus ini kepada pihak kepolisian, Tuturnya.

Dalam kesempatan tersebut salah satu tokoh Masyarakat Bpk Santo menanyakan Terkait jam operasional Cafe yang terlalu malam, Yang dapat mengganggu masyarakat lainnya, Ucapnya.

Dalam kesempatan tersebut Waka Polres Singkawang menanggapi, ” Silahkan dikoordinasikan dengan Dinas Penanaman Modal Dan Tenaga Kerja Kota Singkawang maupun Sat Pol PP Kota Singkawang. Kami akan mengarahkan Polsek Barat melalui kanit Binmas maupun Bhabinkamtibmas Kel. Pasiran untuk memberikan Himbauan terkait jam operasional usaha, sehingga tidak saling merugikan pihak lain, Ucapnya

Dalam kesempatan tersebut Wakapolres Singkawang menanggapi dan menampung Curhatan dari Masyarakat, Dengan mendengar secara langsung keluhan dari masyarakat, Dalam Jumat curhat warga bisa memberikan masukan kepada Polri tentang situasi yang terjadi. Dengan harapan dapat mewujudkan situasi ketertiban dan keamanan masyarakat di Kota Singkawang.

 

 

#Kapolda Kalbar, #Polda Kalbar, #Polres Pontianak Kota, #Polres Mempawah, #Polres Singkawang, #Polres Sambas, #Polres Bengkayang, #Polres Landak, #Polres Sanggau, #Polres Sekadau, #Polres Sintang, #Polres Melawi, Polres Kapuas Hulu, #Polres Ketapang, #Polres Kubu Raya, #Polres Kayong Utara, #Kalbar, #Polda Jateng, #Jateng, #Polda Bengkulu, #Bengkulu, #Jawa Tengah, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polres Banjarnegara, #Polrestabes Semarang, #Polres Pati, #Polres Batang, #Polres Semarang, #Semarang, #Demak, #Banjarnegara, #Pati, #Batang, #Humas Polri, #AKBP Fauzan Sukmawansyah, #AKBP Tommy Ferdian, #KalimantanBarat, #Polri News, #Densus, #Polri, #Bansos Polda, #Polda Dan Covid, #Vaksinasi Polda, #Listyo Sigit, #Oknum Polisi, #Humas Polri, #Humas, #Divhumas,