Berita  

Ini Dinamika Kamtibmas di Jateng Selama 2023, Terbanyak Narkoba, Currat dan Penipuan

Avatar photo

SEMARANG – Polda Jawa Tengah mengungkapkan dinamika keamanan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Jawa Tengah selama 2023.

Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi mengatakan secara umum dinamika kamtibmas di Jawa Tengah 2023 dibanding 2022 mengalami peningkatan 2,6 persen atau sebesar 277 kasus.

Tahun 2022 total ada tindak kejahatan 10.569 kasus naik menjadi 10.846 kasus di 2023.

“Dengan akhir tahun dinamika masyarakat meningkat ekonomi meningkatkan juga seiring dengan peningkatan tindak pidana yang tidak bisa kita hindarkan,” katanya saat pres realeas akhir tahun 2023 Polda Jawa Tengah, di Gedung Borobudur Mapolda Jawa Tengah, Jumat 29 Desember 2023.

Sementara itu untuk tren kejahatan konvensional Kapolda Jawa Tengah mengungkapkan terjadi penurunan 2,2 persen atau sebesar 193 kasus.

Dimana tahun 2022 ada 8.692 kasus dan turun di 2023 menjadi 8.499 kasus.

Di 2022 kasus transnasional ada 1.659 kasus dan naik 2.119 kasus di 2023.

“Kenapa ini terjadi karena kejahatan konvensional sudah ditinggalkan dan kejahatan itu sudah pintar sudah mengikuti mana yang kira-kira lebih menguntungkan,” ujarnya.

Untuk kasus terbanyak masih ditempat narkoba dengan 1.990 kasus di 2023 naik dibandingkan 2022 dengan 1.975 kasus.

Kedua terbanyak adalah pencurian pemberatan (currat) yang juga naik di 2023 dengan 1.849 kasus dibanding 2022 dengan 1.826 kasus.

Dan ketiga adalah penipuan yang juga naik selama 2023 menjadi 1.005 kasus dibandingkan 2022 yang hanya 994 kasus.

Keempat adalah perjudian yang sangat meningkat drastis di 2023 yaitu 300 kasus dibandingkan 2022 yang hanya 30 kasus.

Kelima adalah curanmor 265 kasus di 2023 naik satu kasus dibandingkan 2022 yaitu 264 kasus.

 

Polda Jateng, Jateng, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Kabidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Polres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo, Kapolres Sukoharjo Sigit, Polres Rembang, Kapolres Rembang, AKBP Suryadi, Polres Pati, Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Polres Banjarnegara, Polrestabes Semarang, Polres Batang, Operasi Lilin Candi 2023, Ops Lilin Candi 2023, Nataru Jateng 2023