PUTUSSIBAU, Kalbar – Dalam rangka menciptakan situasi aman dan kondusif ditengah masyarakat, Polsek Jongkong Polres Kapuas Hulu melaksanakan kegiatan Kepolisian diantaranya Patroli rutin dengan sasaran objek rawan gangguan Kamtibmas dan turlalin.
Seperti pada hari ini Rabu tanggal 1 Maret 2023, personil Polsek Jongkong melaksanakan Strong Point dan Turlalin yang berlokasi di pasar Rabu Jl. Lintas Senara Desa Jongkong Pasar.
“Kemacetan tersebut terjadi akibat adanya aktivitas masyarakat serta adanya penumpukan barang milik para pedagang yang menggunakan bahu jalan untuk membuka lapak dagangannya di lokasi pasar Rabu Jalan Lintas Senara Desa Jongkong Pasar,” kata Kapolsek Jongkong Iptu Jubaedi, S.H.
Dikatakan oleh Iptu Jubaedi, S.H., bahwa pelaksanaan patroli dan Turlalin yang dilaksanakan oleh personil Polsek Jongkong tersebut, selain sebagai kegiatan rutin juga merupakan respon saran dan masukan masyarakat Desa Kandung Suli dalam kegiatan Jum’at Curhat, dimana mereka merasa terganggu aktivitasnya akibat adanya kemacetan dilokasi tersebut.
“Patroli rutin dan Turlalin merupakan upaya Preventif dan Preemtif Kepolisian dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat sehingga dapat terciptanya situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta kelancaran dalam berlalu berlalulintas.
Lebih lanjut Kapolsek Jongkong menjelaskan bahwa pihaknya melalui Bhabinkamtibmas telah memberikan himbauan kepada para pedagang untuk tidak menggunakan badan jalan untuk membuka lapak dagangannya, serta telah berkoordinasi dengan stakehokder khususnya pihak Kecamatan untuk dapat melakukan penertiban terhadap para pedagang dilokasi Pasar Rabu sehingga tidak menyebabkan terjadinya macet lalin.
“Kita semua menginginkan suasana aman, tenang dan nyaman dalam berkegiatan, kami dari pihak Kepolisian sudah berupaya melakukan langkah-langkah, namun demikian diperlukan adanya sinergitas kemitraan, kejasama dan dukungan dari semua pihak untuk mewujudkan hal tersebut” tutup Kapolsek Jongkong Iptu Jubaedi, S.H.