Gerak Cepat, Polsek Kayen Atur Lalulintas di Jalan yang Terendam Banjir

Avatar photo

PATI – Diguyur hujan selama seharian dengan intensitas hujan yang tinggi, beberapa wilayah di Kecamatan Kayen dilanda banjir, hingga mengakibatkan arus lalu lintas tersendat. Guna mengurai kemacetan saat banjir, Personel Polsek Kayen dipimpin Kapolsek AKP Imam Basuki melakukan pengaturan lalu lintas di beberapa titik kemacetan akibat jalan terendam banjir. Rabu (13/03/2024).

Akibat derasnya hujan, air setinggi mulai menggenangi di berbagai titik sepanjang jalan yang ada di wilayah hukum Polsek Kayen. Bahkan banyak kendaraan baik roda dua dan roda empat mesti ekstra hati-hati untuk melintas jalan tersebut, sehingga Kapolsek bersama lima personel Polsek  dan tiga personel Koramil Kayen turun ke lokasi untuk mengatur semua kendaraan yang melintas di wilayah tersebut.

Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama melalui Kapolsek Kayen AKP Imam Basuki mengatakan bahwa untuk mengantisipasi jangan sampai pengemudi mobil maupun sepeda motor terperosok ke selokan atau jalan rusak, maka personil Polsek berdiri menempatkan diri ditepi jalan dan ditengah jalan guna memberikan pengaturan lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan maupun kejadian yang tidak diinginkan.

“Beberapa titik jalan yang terendam banjir antara lain Jalan depan RSUD Kayen, ketinggian air sekitar 30 – 50 Cm, Jalan Alun – Alun, sekitar 30 – 50 Cm dan Sepanjang jalan raya Pati – Purwodadi di pertigaan koh jing sampai Jembatan Sompok ketinggian rata-rata 30 – 40 cm”, ungkapnya.

Kapolsek Kayen bersama anggota Polsek menghimbau, kepada warga yang melintas, agar supaya berhati-hati jangan terlalu ketepi, dikhawatirkan bisa terperosok ke jalan rusak atau selokan.

“Kami berharap masyarakat tetap waspada apalagi di masa seperti sekarang ini curah hujan yang tinggi disertai angin kencang, masyarakat untuk selalu berhati –hati dalam beraktifitas dan segera menginformasikan kepada kami bila terjadinya gangguan Kamtibmas maupun gangguan lainnya,” tutup Kapolsek.

 

Polres Pati, Polresta Pati, Kapolresta Pati, Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama, Pemerintah kabupaten Pati, Pemkab Pati, Kabupaten Pati, Polda Jateng, Jateng, Kabidhumas Polda Jateng, Bidhumas Polda Jateng, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setianto, Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Lutfi, Bhabinkamtibmas, Sambang, KerenTanpaKnalpotBrong, JatengBebasKnalpotBrong, StopKnalpotBrong