Berita  

Dekat Bersama Warga, Kapolres Ketapang Kalbar Laksanakan Sholat Jumat Berjamaah

Avatar photo

Ketapang, Polda Kalbqr – Kapolres Ketapang AKBP Laba Meliala, Jumat (13/01/2023) melaksanakan Sholat Jumat berjamaah bersama warga masyarakat di Masjid An Nur Jalan D.I Panjaitan Kecamatan Delta Pawan Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat.

Bersama sejumlah pejabat utama Polres Ketapang seperti Kabag Log Kompol Joko Sarwono, Kabag SDM Kompol Hariono, Kasat Binmas AKP Sulardi dan beberapa anggota Polres Ketapang, Kapolres menunaikan sholat Jumat Berjamaah yang dipimpin langsung Ust Khairul Efendi, M.MPd. Setelah pelaksanaan Shalat Jumat berjamaah, Kapolres menyempatkan diri menyampaikan pesan kamtibmas didepan jamaah sholat jumat.

“ Saya Laba Meliala, baru sekitar seminggu mendapat amanah sebagai Kapolres Ketapang, kiranya keberadaan serta pelaksanaan tugas kami kedepannya dalam menjaga kamtibmas di Kabupaten Ketapang mendapat tempat dihati bapak bapak serta mohon dukungan serta saran yang membangun untuk kami Polres Ketapang ” Ucap Laba.

Ditambahkannya juga bahwa Polres Ketapang mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan dari warga masyarakat selama ini dalam peleiharaan kamtibmas, dirinya berharap agar sinergitas antara Polres Ketapang bersama warga masyarakat terus terjalin dan semakin meningkat sehingga Polres Ketapang dapat menjalankan fungsi dan peranannya dalam menjaga situasi kamtibmas secara optimal.

Tampak antusias warga Jemaah sholat jumat dalam melihat dan mendengar sosok Kapolres Ketapang yang baru tersebut. Beberapa warga juga tak sungkan untuk bersalaman dan bertukar nomor handphone bersama Kapolres. Pengurus Masjid An Nur Bapak Samsudin dalam kesempatannya menyampaikan selamat datang di tanah Kayong kepada Kapolres Ketapang AKBP Laba Meliala. Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kinerja Polres Ketapang yang secara umum dinilai sangat baik dalam mengelola suasana keamanan di Kabupaten Ketapang.

“Terimakasih pak Kapolres sudah mengenalkan diri kepada kami warga Jemaah Masjid An Nur. Secara garis besar saya menilai kinerja Kepolisian Ketapang sangat baik, baik dalam menjaga situasi kamtibmas selama ini dan saya lihat keterbukaan polisi kepada warga saat ini sangat tinggi, ini ditunjukan seringna anggota polisi ngnongkrong berdialog dan seperti saat ini, Bapak Kapolres bersama kita sholat berjamaah dan memberikan nomor handponnya ke kita sehingga kapan pun kita dapat menghubungi beliau. Kiranya hal ini saya lihat suatu yang baik yang memperlihatkan bahwa Polisi sekarang sudah terbuka dan sangata akkrab bersama warga ” Tutup Samsudin.

 

#Kapolda Kalbar, #Irjen Pol Drs. Suryanbodo Asmoro, #Wakapolda kalbar, #Brigjen Pol Asep Safrudin, #Kombes Pol Raden Petit Wijaya, #Kabidhumas Polda Kalbar, #Kapolres Mempawah, #Polres Mempawah, #AKBP Fauzan Sukmawansyah, #Polda Kalbar, #Polda Kalimantan Barat, #Polres Pangandaran, #AKBP Hidayat, #Banjarnegara, #Polres Rembang, #Polres Demak, #Polda Jateng, #Kapolres Sintang, #AKBP Tommy Ferdian, #Kompol Cucu Safiyudin, #Polrestabes Semarang, #Polres Semarang, #Polres Batang, #Polres Pati