SEMARANG, Jateng – Kecelakaan terjadi di Jalur Semarang-Solo, tepatnya di sekitar Pasar Karangjati dan depan Polsek Bergas, Jalan Soekarno-Hatta, Bergas, Kabupaten Semarang pada Jumat (23/6/2023) sekitar pukul 13.00 WIB.
Kecelakaan itu melibatkan truk, mobil dan motor.
Tampak truk berwarna oranye yang belum diketahui identitasnya mengalami kerusakan di bagian depan serta ban bagian kanan berada di atas median jalan.
Sementara, sebuah mobil Kijang berwarna silver tampak ringsek bagian depan dan belakang.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, truk yang melaju menuju arah Semarang tersebut menabrak mobil dan motor hingga akhirnya menabrak median jalan.
Berdasarkan penuturan Kanit Gakkum Satlantas Polres Semarang, Iptu Sutarto, kecelakaan tersebut hanya menimbulkan kerusakan material.
Seorang pemotor mengalami luka ringan akibat kejadian tersebut.
“Cuma luka ringan, korban pengendara sepeda motor mengalami luka pada jari kelingking dan punggung,” kata Iptu Sutarto kepada Tribunjateng.com.
Kecelakaan tersebut juga sempat membuat arus lalu lintas tersendat di kedua arah.
Meskipun demikian, anggota Satlantas Polres Semarang melakukan evakuasi kendaraan dan melakukan pengaturan hingga akhirnya arus lalu lintas kembali normal.
“Lalu lintas sudah lancar,” pungkas dia. (aslama)
Sumber: jateng.tribunnews.com
Polrestabes Semarang, Kapolrestabes Semarang, Kombes Irwan Anwar, Kota Semarang, Pemkot Semarang, Polres Sukoharjo, Polres Rembang, Polda Jateng, Jateng, Polres Humbahas, AKBP Hary Ardianto, Polda Sumut, Polres Lamandau, AKBP Bronto Budiyono, Polda Kalteng, PolisiNgajiPolisiNyantri, SeduluranSaklawase