Demak – Bhabinkamtibmas Polsek Karangtengah Desa Wonoagung Bripka Hendrik Hermawan S.H Sambang serta berikan pengamanan acara Karnaval Kebangsaan dalam rangka memperingati HUT RI ke 77 Di Dukuh Karangtarup Desa Wonoagung Kec. Karangtengah Kab. Demak. Rabu (17/08/2022).
Kegiatan ini dilaksananakan dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2022 dan sebagai bentuk ekpresi untuk memupuk rasa kebanggaan, Kebangsaan dan nasionalisme sebagai bangsa Indonesia.
Rangkaian Kegiatan dimulai dari Pembukaan, Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Sambutan Kades Wonoagung, Sambutan Kadus Karangtarup, Doa kemudian dilanjut Pelepasan Iring iringan Rangkaian Tari dan kreasi ibu Jamaah sholawat RT 1, Grup Drumband Pemuda Karangtaruna RT 1, Tari dan kreasi anak2 RT 1, RT 2 Seni Kreasi tari dan miniatur Kapal, pesawat dan Tank, RT 3 Seni Budaya Barong dan Tentara Pemuda 45, RT 4 Miniatur Naga, Prajurit bambu runcing pejuang 45, RT 4 Seni kreasi tari Wali 9 dan Siswa Sekolah.
Kapolsek Karangtengah Iptu Setiyo, S.H. menyampaikan dalam pelaksanaan pengamanan kegiatan ini berupa penjagaan, pengawalan dan pengaturan dilaksanakan oleh bhabinkamtibmas dengan maksud agar kegiatan berjalan aman tertib dan lancar.
“Alhamdulilah kegiatan karvaval ini telah berjalan dengan baik, warga serta anak-anak bergembira dan senang, Dan untuk anggota bhabinkamtibmas terima kasih telah melaksanakan tugas dengan baik, semoga apa yang kita laksanakan dapat bermanfaat buat masyarakat”. Pungkasnya.