Berita  

Banjarnegara Akan Gelar Culture Heritage Night Festival

Avatar photo

BANJARNEGARA – Sebagai bagian dari upaya meningkatkan perekonomian di Banjarnegara, Pemerintah Kabupaten Banjarnegara melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, akan menggelar Culture Heritage Night Festival. Kegiatan tersebut, akan berlangsung di Alun-alun Banjarnegara pada, 25-27 November 2022.

 

Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Banjarnegara, Tursiman mengatakan, Culture Heritage Night Festival ini selain menampilkan berbagai kreasi budaya Banjarnegara juga dimeriahkan dengan pameran ekonomi kreatif khas Banjarnegara.

“Beberapa produk unggulan lokal Banjarnegara, akan dipamerkan dalam kegiatan ini. Tentunya melalui kegiatan ini, kami berharap ekonomi Banjarnegara terus tumbuh dan bangkit setelah pandemi,” ujarnya.

Selain pameran Ekraft, juga akan ditampilkan kesenian unggulan dari masing-masing wilayah kecamatan yang ada di Banjarnegara. Kesenian ini ditampilkan oleh pelajar SD hingga SMP.

“Harapannya, dengan melibatkan pelajar dalam berkesenian, seni budaya asli Banjarnegara ini bisa tetap lestari dan tumbuh berkembang dan dicintai oleh masyarakat,” ujarnya.

Menurutnya, dalam Culture Heritage Night Festival ini juga dibuka stand pameran bursa kerja bagi masyarakat yang sedang mencari pekerjaan.

“Ada job fair juga, semoga ini bisa menjadi jembatan dalam kebangkitan ekonomi di Banjarnegara,” katanya.