Babinsa dan Bhabinkamtibmas Berpatroli Memantau Harga Bahan Pokok Di Pasar Tradisional Karangawen

Avatar photo

DEMAK – Jajaran Polsek Karangawen bersama Koramil Karangawen melalui Bhabinkabtibmas dan Babinsa melaksanakan patroli pemantauan ketersediaan harga sembako di pasar tradisional di wilayah Kecamatan Karangawen. Pengecekan dilakukan di Pasar Brambang Kecamatan Karangawen, Kabupaten Demak, Rabu(22/02/2023).

Kapolsek Karangawen Polres Iptu Mujiyono SH MM mengatakan, monitoring ini dilaksanakan dalam rangka untuk mengecek harga sembako di pasaran mencegah terjadinya inflasi. Selain itu juga sebagai bentuk sinergitas Polri-TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban dari sisi kestabilan harga pokok agar tidak terjadi inflasi di Kabupaten Demak.

“Bahan-bahan Sembako cukup tersedia. Harga bahan sembako masih stabil namun ada beberapa bahan pokok yang naik yaitu beras dan minyak goreng curah,” kata Kapolsek.

Kapolsek menambahkan kegiatan ini merupakan salah satu upaya untuk mengendalikan harga komoditas yang berpotensi naik.

Sehingga Operasi pasar akan dilaksanakan guna tersedianya barang kebutuhan pokok dan menjaga stabilitas harga dalam rangka pengendalian tingkat inflasi khususnya di wilayah hukum Polsek Karangawen.

#Polda Jateng, #Jateng, #Jawa Tengah, #Humas Polri, #Polres Demak, #Kapolres Demak, #Demak, #Polres Banjarnegara, #Kapolres Banjarnegara, #Banjarnegara, #Pemkab Banjarnegara, #Polres Rembang, #Kapolres Rembang, #Rembang, #AKBP Hendri Yulianto, #AKBP Budi Adhy Buono, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Dandy Ario Yustiawan, #Polda Kalbar, #Kalbar, #Polda Bengkulu, #Bengkulu, #Polres Cilacap, #KalimantanBarat

Ikuti berita terkini di Google News, klik di sini.