Antisipasi Kecelakaan di JLS, Polres Salatiga Siagakan Personel pada Jam Rawan

Avatar photo

SALATIGA – Polres Salatiga menempatkan sejumlah personel di titik rawan kecelakaan jalan lingkar selatan (JLS) pada jam rawan kecelakaan lalu lintas. Mereka ditugaskan memberikan informasi kondisi jalan dan imbauan kepada pengemudi kendaraan bermotor.

Selain itu, Polres Salatiga juga akan memasang garis kejut di beberapa titik rawan kecelakaan yang fungsinya untuk memberikan peringatan kepada pengemudi agar lebih waspada. Langkah ini dilakukan untuk menekan kecelakaan di JLS.

“Radius 200 meter sebelum titik rawan kami siagakan personel untuk memantau pergerakan arus lalu lintas dan memberikan imbauan kepada pengemudi. Di JLS, setidaknya ada empat sampai lima titik yang kami petakan rawan kecelakaan. Pada titik rawan tersebut, juga aman dipasangi garis kejut,” kata Kapolres Salatiga AKBP Indra Mardiana, Jumat (16/9/2022).

Menurutnya, sejumlah langkah dan upaya akan terus dilakukan untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas di sepanjang jalan lingkar selatan dan lainnya di wilayah hukum Polres Salatiga. Polres Salatiga juga menggandeng pemerintah daerah, provinsi hingga pusat untuk penanganan titik rawan kecelakaan.

“Sudah ada titik terang pembangunan jalur penyelamat. Kami berharap rencana pembangunan jalur penyelamat bisa segera dilakukan agar kecelakaan bisa ditekan. Kami terus berupaya untuk membuat Salatiga zero kecelakaan,” ucapnya.