Anggota Polsek Lasem Tertib Laksanakan BLP (Blue Light Patrol) Sebagai Upaya Peningkatan Harkamtibmas

Avatar photo

REMBANG, Jateng – Polsek Lasem Polres Rembang terus meningkatkan upaya pemeliharaan kamtibmas agar situasi aman dan kondusif dengan rutin melakukan BLP (Blue Light Patrol), Sabtu (18/03/2023) dinihari.

Personil Polsek Lasem Aiptu Kasiyan dan Bripka Abdul Mukit Bripka sekira pukul 01.00 WIB dinihari, melaksanakan patroli mobiling di wilayah hukum Polsek Lasem dengan menyisir jalur protokol serta singgah di bank BNI unit Lasem.

Kehadirannya anggota polsek menyambangi perbankan ini untuk memastikan situasi keamanan dalam keadaan aman dan kondusif serta tidak adanya gangguan kamtibmas serta memberikan imbauan kepada satpam Bank agar selalu meningkatkan kewaspadaan terutama pada malam hari.

Kapolsek Lasem AKP Arif Kristiawan, S.H.,M.H. menjelaskan bahwasanya kegiatan patroli ini merupakan suatu kewajiban dari anggota Polri sebagai bentuk quick respon sekaligus upaya pemeliharaan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Lasem.

“Kewajiban kami anggota polri sebagai quick respon dan pemeliharaan kamtibmas akan terus melakukan upaya demi situasi yang aman dan kondusif” jelas Kapolsek.

 

#Polda Jateng, #Jateng, #Jawa Tengah, #Humas Polri, #Polres Demak, #Kapolres Demak, #Demak, #Polres Banjarnegara, #Kapolres Banjarnegara, #Banjarnegara, #Pemkab Banjarnegara, #Polres Rembang, #Kapolres Rembang, #Rembang, #AKBP Hendri Yulianto, #AKBP Budi Adhy Buono, #Hendri Yulianto, #Budi Adhy Buono, #Dandy Ario Yustiawan, #Polri News, #Densus, #Polri, #Bansos Polda, #Polda Dan Covid, #Vaksinasi Polda, #Listyo Sigit, #Oknum Polisi, #Humas Polri, #Humas, #Divhumas