REMBANG – Kegiatan Patroli wilayah tidak hanya semata-mata untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas saja. Namun demikian, Polri dalam situasi apapun siap memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat. Seperti halnya Patroli yang dilaksanakan Kanit Samapta Polsek Pancur Polres Rembang Aiptu Gunari bersama Aipda Bagus Dwi, Brigadir Ismail Yusuf, dan Briptu Ratno, Kamis (26/1/2023).
Saat itu regu Pratoli yang di pimpin Aiptu Gunari sedang melaksanakan Patroli di wilayah Polsek Pancur Polres Rembang . Mobil patroli melintasi jalan Pancur Pamotan mereka melihat beberapa siswa dan siswi SD yang sedang berjalan kaki melewati pinggiran jalan. Melihat hal tersebut kendaraan patroli yang dikemudikan oleh Aiptu Gunari langsung menghentikan kendaraan patrolinya dan bertanya kepada anak-anak tersebut.
“ Mau kemana anak-anak…???,” tanya Aipda Bagus Dwi.
“ Ajeng mantuk pak Polisi,” jawab Salah satu anak-anak tersebut.
Dengan Spontan, Anggota Polsek Pancur menawarkan tumpangan kepada anak-anak itu untuk di antarkan pulang kerumahnya. Mengingat jalan sekolah menuju kerumah mereka lumayan jauh jika di tempuh dengan jalan kaki.
Nampak wajah riang gembira bercampur senang, anak-anak tersebut langsung mengiyakan ajakan tumpangan anggota Polsek Pancur untuk di antarkan pulang.
Kapolres Rembang AKBP Dandy Ario Yustiawan, S.I.K. melalui Kapolsek Pancur Ip[tu Ali Nurmukit mengatakan, Apa yang di lakukan Anggotanya itu sebagai bentuk aplikasi bahwa Polri sebagai Pelindung, Pengayom, dan Pelayan masyarakat dan melakukan hal tersebut ikhlas tanpa pamrih, sehingga keberadaan Polri di tengah Masyarakat selalu di harapkan dan bermanfaat bagi masyarakat banyak.
Aksi Polisi Polres Rembang yang terjun langsung untuk memberikan bantuan kepada warga masyarakat itu merupakan perwujutan program prioritas Kapolri yaitu Polri yang Presisi. Di sisi lain juga agar memberikan sikap baik dan santun kepada anak-anak kecil sehingga kesan Polisi yang menakutkan itu hilang,” Pungkas Ali.